Dalam Rangka HANI 2016

BNNK Pelalawan Tandatangani Komitmen Stop Gunakan Narkotika

BNNK Pelalawan Tandatangani Komitmen Stop Gunakan Narkotika
Penandatanganan Komitmen Bersama STOP Narkoba 31 Juli 2016 dilapangan Sepakbola Pangkalan Kerinci

PANGKALANKERINCI (RIAUSKY.COM)- Dalam rangka memperingati Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) di Kabupaten Pelalawan Provinsi Riau. telah dilakukan penandatanganan komitmen bersama Gerakan Stop Narkoba.

 
Badan Nasional  Narkotika Kabupaten (BNNK) Kabupaten Pelalawan, Ahad, 31 Juli 2016 menggelar berbagai kegiatan melibat berbagai elemen masyarakat dipusatkan di lapangan sepakbola Pangkalan Kerinci. 
 
Pagelaran Seni Budaya, Jalan Santai, Drama Kolosal dan Hiburan KIM berhadiah door prize. Pemerintah Kabupaten Pelalawan telah menghibahkan tanah dua hektar untuk BNNK dan panti rehabilitasi.
 
Kepala BNNK Kabupaten Pelalawan Pelalawan AKBP Drs Andi Salamon MH,menyampaikan dalam sambutannya didepan ratusan masyarakat yang mengikuti acara jalan santai, agar penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika menjadi komitmen bersama. 
 
Kejahatan narkotika merupakan kejahatan serius, terorganisir, dan bersifat lintas negara yang dapat menimpa seluruh lapisan masyarakat sehingga menimbulkan kerugian sangat besar, terutama dari segi kesehatan, sosial-ekonomi, dan keamanan. Fatalnya, kejahatan ini dapat menyebabkan hilangnya generasi bangsa (lost generation), cikal bakal penerus pembangunan.
 
Dalam penanganan permasalahan narkotika melakukan upaya Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) dengan melibatkan seluruh elemen masyarakat. Menggandeng elemen masyarakat melaksanakan serangkaian kegiatan kampanye “STOPnarkoba” serta Komunikasi Informasi dan Edukasi (KIE) di bidang P4GN pada berbagai acara sosial yang bersentuhan dengan masyarakat.
Mendukung Kegiatan Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) melalui gerakan stop narkoba dalam rangka mewujudkan lingkungan bersih narkotika dikabupaten Pelalawan.
 
Penandatanganan komitmen bersama sebagai wujud kebersamaan menjalin komunikasi Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan Peredaran Gelap Narkoba.
 
Adapun rangkaian kegiatan HANI yang dilaksanakan BNNK Kabupaten Pelalawan adalah pagelaran seni budaya dan jalan santai ratusan yang ikuti dari unsure pemerintah, ormas, lsm dan  masyarakat Pangkalan Kerinci.
 
Usai jalan santai dilanjutkan dengan penandatanganan komitmen bersama stop narkoba. 
 
Jajaran Pemerintah Kabupaten Pelalawan diwakili Asisten I Drs Zulkifli MSi, Kapolres Pelalawan AKBP  Ari Wibowo SIk,  Ketua DPRD Pelalawan Nasaruddin SH MH, Ketua PN Pelalawan Riska  Widiana, DANDIM, Pengadilan Agama, NU, Karang Taruna, MUI, KNPI, MPP, PWI, GP Ansor dan lainnya.
 
Komitmen Pemerintah Kabupaten Pelalawan juga telah menghibahkan tanah2 hektar untuk BNNK dan tempat Panti Rehabilitasi. 
 
Bupati Pelalawan HM Harris di wakili Asisten I menyerahkan sertifikat tanah kepada BNNK yang diterima Ka BNNK Pelalawan  AKBP Drs Andi Salamon. Sedang untuk drama kolosal bahaya narkoba ditampilkan SMK 1 Pangkalan Kerinci, SMA1 Pangkalan Kerinci, SMA 2 Pangkalan Kerinci, SMA Bernas, SMA 1 Pelalawan dan SMA Taruna Pangkalan Kerinci . 
 
Pagelaran seni budaya menampilkan Sanggar Tari Bina Tasik yang akan tampil ke Jakarta mewakili Riau menampilkan Seni Budaya.
 
Hiburan pembagian door prize diiringi lagu membuat suasana peringatan HANI di Kabupaten Pelalawan meriah. Berbagai door prize menjadi penarik acara. Door prize  sepeda sport dan hadiah hadiah menarik di sediakan BNNK untuk menghibur masyarakat Pangkalan Kerinci.(R09)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index