Bupati Harris Klarifikasi Tentang Pemotongan Gaji Honorer, Ini Penjelasannya....

Bupati Harris Klarifikasi Tentang Pemotongan Gaji Honorer, Ini Penjelasannya....
HM Harris

 

 
PANGKALANKERINCI (RIAUSKY.COM)- Isu tentang rencana pemotongan gaji tenaga honorer di kabupaten Pelalawan terus berhembus. 
 
Bahkan, saat ini banyak isu yang dihembuskan yang menyebutkan Pemkab Pelalawan bakal menurunkan gaji honorer menjadi Rp1,1 juta, bahkan ada pula yang menyebutkan akan diturunkan lagi menjadi Rp800 ribu.
 
Terkait isu pengurangan gaji untuk honorer di seluruh instansi maupun guru honorer di kabupaten Pelalawan, Bupati Pelalawan HM Harris, akhirnya memberikan klarifikasi.
 
Harris yang ditemui didampingi Ketua DPRD, Nasaruddin saat menghadiri halal bi halal yang ditaja Barisan Rakyat Membangun Pelalawan, Senin, 1 Juli 2016 di Aula Seminai Komplek Kediaman Bupati Pelalawan mengimbau seluruh pegawai, honorer dan guru untuk tidak mudah percaya dengan isu yang dihembuskan tersebut, karena tidak benar.
 
"Saya minta jangan mudah percaya dengan isu yang beredar soal pengurangan gaji bagi honorer di Kabupaten Pelalawan sebelum ada buktinya. Kita harus periksa terlebih dahulu kenyataan di lapangan sebelum berkomentar. Saya luruskan, itu tidak benar,'' kata Harris.
 
Seperti diketahui beberapa  waktu lalu wacana ini sempat berkembang terkait  berkurangnya  Dana Bagi Hasil sebesar Rp262 miliar.
 
"Sejumlah kebijakan kita buat, tenaga honorer tidak kita kurangi namun gaji memang kita kurangi sebagaimana mestinya. Sebelumnya gaji honorer Rp1,8 juta kemudian dikurangi menjadi Rp1,44 juta. Pengurangan tersebut kita lakukan karena untuk gaji honorer yang jumlahnya sekitar 6000 orang sudah mencapai Rp180 miliar,"paparnya
 
Pengurangan DBH di daerah dan anjloknya harga minyak dunia menjadi alasannya dan itu  berimbas besar pada kekuatan anggaran dan  kebijakan yang dibuat pemerintah sebelumnya.
 
"Tapi ke depan apabila harga minyak dunia sudah kembali normal maka kita  akan segera ubah kembali kebijakan yang akan mendukung kinerja dari Pemerintah Kabupaten dan menunjang kembali semangat para honorer maupun masyarakat," jelasnya.
 
Senada, Ketua DPRD Pelalawan Nasaruddin SH MH berharap seluruh honorer tetap semangat bekerja dan tidak mempercayai isu murahan." Jadi saya ucapkan sekali lagi bahwa isu tersebut tidak ada, tetap semangat untuk bekerja."jelasnya (R11/i)
 
 

Listrik Indonesia

#Pelalawan

Index

Berita Lainnya

Index