Mulai Diselimuti Kabut Asap, Pemko Dumai Segera Tetapkan Status Siaga Darurat Karhutla

Mulai Diselimuti Kabut Asap, Pemko Dumai Segera Tetapkan Status Siaga Darurat Karhutla
DUMAI (RIAUSKY.COM) - Pemerintah Kota Dumai segera menetapkan status siaga darurat kebakaran hutan dan lahan bertujuan agar penanganan lebih cepat dan bisa mendapat bantuan dari pemerintah provinsi maupun pusat.
 
Wakil Wali Kota Dumai Eko Suharjo mengatakan, upaya menetapkan status siaga karhutla ini nantinya akan diusulkan jadi siaga darurat tingkat nasional agar penanggulangan dilakukan bersama dan menyeluruh.
 
"Kebakaran hutan dan lahan di Dumai semakin meluas dan kita akan menetapkan siaga darurat tingkat kota untuk selanjutnya diusulkan jadi siaga darurat karhutla nasional," kata Eko kepada pers, Rabu kemarin.
 
Menurut dia, penetapan status siaga darurat karhutla tingkat kota saat ini sedang menunggu pengesahan dari Wali Kota Dumai Zulkifli As sebagai kepala daerah dan secepatnya dapat dibentuk satuan tugas penanggulangan karhutla di Kota Dumai.
 
Dalam upaya penanganan karhutla ini, diakui Eko bahwa pemerintah daerah tidak bisa bekerja sendirian karena keterbatasan, sehingga diperlukan dukungan pendanaan dan sarana dari pemerintah provinsi dan pusat.
 
Sebelumnya, Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Dumai menyebutkan jumlah hotspot kebakaran hutan dan lahan berdasarkan rilis Badan Metereologi Klimatologi Geofisikan Provinsi Riau pada Rabu (17/8) kemarin sebanyak 20 titik api. 
 
Namun pada Kamis pukul 06.00 Wib, BMKG merilis jumlah titik api di Kota Dumai mengalami penurunan yaitu hanya menyisakan tiga hotspot.
 
Sebelumnya, Dinas Kehutanan Kota Dumai mengatakan petugas Polisi Kehutanan sudah diturunkan ke lokasi kebakaran hutan dan lahan membantu upaya pemadaman yang dilakukan bersama tim gabungan TNI Polri, BPBD, Manggala Agni dan lainnya. (R14)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index