Kondisi ruas jalan ke Kantor Desa Langkitin Memprihatinkan

Kondisi ruas jalan ke Kantor Desa Langkitin Memprihatinkan
Kondisi ruas jalan Langkitin.

RAMBAHSAMO,(RIAUSKY.COM)- Kondisi ruas jalan ke Kantor Desa Langkitin Kecamatan Rambah Samo Kabupaten Rokan Hulu  cukup memprihatinkan. Hal ini terlihat dari banyaknya titik ruas jalan  yang disemenisasi itu sudah pecah dan sulit dilalui warga untuk berurusan ke Kantor Desa Langkitin.


Jarak  Kantor Desa dari Jalan Raya Ujungbatu-Pasir Pengaraian  mencapai 500 meter. Jalan yang lebarnya mencapai 4 meter tersebut sudah sulit dilalui warga,akibat banyaknya lobang dan semenisasi yang sudah rusak dan memerlukan perbaikan.


Menjawab www.riausky.Com, Kepala Desa Langkitin Afrizal, mengungkapkan bahwa kondisi ruas jalan menuju Kantor Desa Langkitin Kecamatan Rambah Samo Kabupaten Rokan Hulu memang sudah  banyak yang rusak.

Hal ini juga menyulitkan warga untuk melalui ruas jalan yang berada di tengah pemukiman warga.


" Insyaallah dalam waktu dekat ini akan dilakukan perbaikan oleh Pemerintah Desa Langkitin. Semenisasi jalan itu sudah banyak yang hancur." Papar Afrizal.
Perbaikan ruas jalan ke Kantor Desa Langkitin tersebut dinilai perlu untuk dilaksanakan dalam rangka untuk memudahkan warga Desa Langkitin yang jumlahnya mencapai 900 kepala keluarga untuk berurusan ke Kantor Desa Langkitin sebagai wadah pelayanan masyarakat.(R19).

Kondisi ruas jalan menuju Kantor Desa Langkitin yang cukup memprihatinkan.
 

Listrik Indonesia

#Rokan Hulu

Index

Berita Lainnya

Index