Cek-cok di Jalan Raya

SEREMMM...Sopir Angkot di Pekanbaru Ini Bersimbah Darah Usai Dibacok dengan Parang

SEREMMM...Sopir Angkot di Pekanbaru Ini Bersimbah Darah Usai Dibacok dengan Parang
Ilustrasi
PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Gara-gara cekcok dengan sesama pengendara yang ingin saling mendahului, Rico Afrizal harus mendapatkan perawat intensif karena dibacok oleh OTK pengendara sepeda motor yang terlibat cekcok dengannya, Kamis kemarin.
 
Atas kejadian itu, pria yang bekerja sebagai supir angkot tersebut harus mengalami luka bacokan di lengan sebelah kirinya hingga berdarah-darah.
 
Peristiwa pembacokan itu sendiri dibenarkan pula oleh Kanit Reskrim Polsek Lima Puluh, Ipda M Bahari Abdi. 
 
Menurutnya, kejadian naas itu dialami korban sewaktu sedang berada di bengkel mobil di Jalan Tanjung Batu, Kecamatan Lima Puluh Pekanbaru. Korban yang waktu itu hendak memperbaiki tutup roda angkot miliknya di TKP tiba-tiba dikagetkan dengan kedatangan pelaku sambil membawa sebilah parang.
 
Tanpa basa-basi, pelaku pun lantas membacokkan parangnya tersebut dan tepat mengenai lengan sebelah kiri korban. Darah pun tumpah seketika. Puas melampiaskan emosinya, pelaku kemudian melarikan diri. Beruntung, peristiwa pembacokan tersebut tak sampai merenggut nyawa korban.
 
"Jadi sebelum kejadian pembacokan itu, pelaku maupun korban lebih dulu terlibat cekcok saat sedang berkendara di jalan. Pengakuan korban, pelaku sempat memakinya karena merasa tak senang sepeda motornya yang sedang melintas dipotong oleh korban. Cekcok antara mereka berdua (pelaku dan korban) juga sempat dilerai oleh masyarakat setempat," paparnya," Jumat, 21 Oktober 2016.
 
Mantan Kanit Reskrim Polsek Bukit Raya ini menambahkan, usai pertengkaran sekilas tersebut sudah dilerai oleh warga, namun korban tak menyangka jika pelaku masih memendam dendam padanya. Pelaku kemudian mencari korban hingga berhasil menemukannya berada di TKP (bengkel mobil).
 
"Korban sudah melaporkan ke kita (Polsek Lima Puluh). Kita masih mencari pelaku. Antara pelaku dan korban juga tidak saling mengenal," singkatnya. (R02/DRC)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index