TEGAS...Sekdako Pekanbaru Bersikukuh akan Mengurangi Gaji Petugas Kebersihan

TEGAS...Sekdako Pekanbaru Bersikukuh akan Mengurangi Gaji Petugas Kebersihan
M Noer - Zulkifli Harun
PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Setelah mendapat statment keras dari keluhan petugas kebersihan, Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru HM Noer MBS bersikukuh pihaknya akan tetap mengurangi gaji petugas kebersihan di Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Pekanbaru.
 
"Kami tetap akan mengurangi gaji petugas kebersihan. Nanti, gaji mereka berdasarkan risiko kerja. Maka, nilai tinggi yang diambil, yakni Rp1.750.000," ungkap M Noer, Selasa, 1 November 2016.
 
Sekdako beralasan, jika gaji petugas kebersihan dinaikan, dikhawatirkan menimbulkan kecemburuan dari Tenaga Harian Lepas (THL) di lingkungan Pemko lainnya.
 
"Kami kurangi karena, jika tidak, akan menimbulkan kecemburan antara THL yang ada di SKPD yang gajinya telah dikurangi," ujarnya.
 
Sekko mengatakan pihaknya sudah menyampaikan kepada Plt DKP Kota Pekanbaru untuk dapat menyesuaikan dan membayarkan gaji petugas kebersihan berdasarkan surat edaran yang telah disampaikan.
 
"Kami minta Plt DKP untuk dapat menyesuaikan gaji petugas kebersihan berdasarkan surat edaran. Karena, dikhawatirkan, apabila tak dilakukan, gaji petugas kebersihan itu tak terbayar. Ini lebih bahaya lagi. Kami harapkan petugas kebersihan dapat memahami kondisi keuangan yang dimiliki Pemko Pekanbaru. Kalau uangnya ada, lebih dari itu bisa kami bayarkan," tutupnya. (R05)

Listrik Indonesia

#Petugas Kebersihan

Index

Berita Lainnya

Index