MERINDING...Kumandang Takbir Iringi Aksi Demo Anti Ahok di Pekanbaru

MERINDING...Kumandang Takbir Iringi Aksi Demo Anti Ahok di Pekanbaru
Massa anti Ahok saat berdemo di Tugu Zapin Pekanbaru
PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Ribuan massa yang terdiri dari berbagai ormas Islam dan Mahasiswa yang terdiri dari berbagai kampus di Riau berkumpul melakukan orasi tepat di bundaran tugu Zapin, Jalan Sudirman Pekanbaru.
 
Aksi seruan 4 November 2016 ini menyuarakan aksi damai atau dugaan penistaan agama yang dilakukan Gubernur DKi Jakarta Basuki Cahaya Purnama atau Ahok.
 
Pantauan riausky.com di lapangan Polisi, Sapotl PP, dan TNI melakukan pengamanan. Sementara itu Satlantas Polda Riau dan Dishubkominfo melakukan rekayasa lalu lintas disekitar lokasi aksi, seperti Jalan Sudirman, jalan Gajah Mada dan jalanan sekitar tempat lainnya.
 
Masa menyampaikan petisi umat Islam Riau, "Kami mendukung MUI Pusat yang dilakukan Ahok adalah penistaan agama. Mendesak pihak kepolisian untuk menangkap Ahok dan dihukum menurut aturan yang berlaku," ungkap para pendemo kompak.
 
Sepanjang aksi berlangsung massa yang berjumlah ribuan tak hentinya-hentinya mengumandangkan takbir yang bakal membuat siapa saja yang mendengarkan merinding. 
 
Hingga saat ini, aksi damai ini masih terus berlangsung, massa juga terus menyampaikan tuntutannya agar proses hukum terhadap Ahok bisa disegerakan. (R05)

Listrik Indonesia

#Demo Anti Ahok

Index

Berita Lainnya

Index