Jumlah DPT Pilkades Pematang Berangan Capai 4.392 Pemilih

Jumlah DPT Pilkades Pematang Berangan Capai 4.392 Pemilih
Suasana penyampaian visi dan misi Calon Kepala Desa Pematang Berangan-Rohul pada pelaksanaan Pilkades serentak 2016
PASIRPANGARAIAN (RIAUSKY.COM) - Panitia Pemilihan Kepala Desa,(Pilkades) Desa Pematang Berangan Kecamatan Rambah Kabupaten Rokan Hulu telah menetapkan jumlah daftar pemilih tetap sebanyak 4.392 pemilih yang akan memberikan hak suaranya pada pelaksanaan Pilkades di Desa Pematang Berangan.
 
Jumlah daftar pemilih tetap tersebut berdasarkan hasil pendataan petugas Pilkades terhadap warga Desa Pematang Berangan yang sudah memiliki hak untuk memberikan suaranya. 
 
Penjelasan itu disampaikan oleh Ketua Panitia Pilkades Desa Pematang Berangan, 
Minarli Ismail SP kepada Riausky.com 27 November  2016,terkait dengan penyelenggaraan tahapan Pilkades serentak tahun 2016 di Desa Pematang Berangan.
 
"Jumlah DPT itu, sudah ditetapkan dan telah disampaikan kepada Panitia Pilkades tingkat Kabupaten Rokan Hulu," papar Minarli.
 
Pada pelaksanaan Pilkades tahun 2016 di Desa Pematang Berangan ini, ada tiga orang calon Kepala Desa, yang akan berebut untuk menempati posisi Kepala Desa Pematang Berangan Priode 2016-2021.
 
Tiga orang Calon Kepala Desa tersebut adalah, Herman SE dengan nomor urut 1, Maisar degan nomor urut 2 dan Amir Syariduddin dengan nomor urut 3. 
 
Minarli Ismail SP menghimbau kepada masyarakat  Desa Pematang Berangan yang terdaftar di DPT  untuk datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang sudah disiapkan di 9 lokasi se Desa Pematang Berangan, pada Kamis 1 Desember 2016. (R19)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index