Pengurus Pemuda BNN Provinsi Riau dan Kabupaten Inhil Dilantik Serentak

Pengurus Pemuda BNN Provinsi Riau dan Kabupaten Inhil Dilantik Serentak
Foto bersama usai pelantikan
TEMBILAHAN (RIAUSKY.COM) - Pengurus Dewan Pimpinan Daerah Pemuda Bersama Ninggalin Narkoba  (DPD Pemuda-BNN) Tingakt I Propinsi Riau dan DPD Pemuda BNN Tingkat II Kabupaten Indragiri Hilir melaksanakan pelantikan kepengurusan untuk periode 2017-2020 dan dialog interakatif, Kamis, 12 Januari 2017.
 
Acara yang di gelar di gedung Engku Kelana Tembilahan tersebut di hadiri oleh Bapak Bupati Indragiri Hilir HM Wardan, MP, Ketua DPRD Inhil H. Dani M Nursalam, S.Pi.,M.Si, perwakilan dari Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia (BNN-RI) Ir. Poltak Tobing Pinondang, M.Si, Kepala BNNP Riau Kombes Pol Drs Wahyu Hidayat.
 
Dalam sambutan Kepala BNNP Riau Kombes Pol Drs Wahyu Hidayat mengucapkan selamat dan sukses atas pelantikan pengurus DPD Pemuda BNN Tingkat I Propinsi Riau dan Pengurus DPD Pemuda BNN Tingkat II Kabupaten Indragiri Hilir.
 
"Semoga dengan terbentuknya organisasi Pemuda BNN ini di Propinsi Riau maka dapat berkontribusi untuk menyelamatkan generasi bangsa dari tindak penyalahgunaan narkotika" tutur Kombes Pol Wahyu Hidayat.
 
Kemudian Ketua DPD Pemuda BNN Propinsi Munwair Matareng, SH dalam sambutannya menyampaikan, "Insya allah 11 Kabupaten Kota Se Propinsi Riau secepatnya akan kita bentuk, semoga DPP Pemuda BNN Tingakat II Kabupaten Indragiri Hilir dapat menjadi percontohan untuk 10 Kabupaten yang ada di Riau".
 
Selanjutnya Mahmdin, S.Pi selaku Ketua DPD Pemuda BNN Tingkat II Kabupaten Indragiri Hilir, ketika sambutan menyampikan program jangka pendek, jangka menengah dan jangka panjang. 
 
"Adapun program jangka pendek Mahmudin akan melakukan tes urin untuk semua pengurus bekerjasama dengan dinas terkait atau Rumah sakit Puri Husada Tembilahan"
 
"Kemudiam untuk jangka menengah Mahmudin beserta pengurus akan dibekali ilmu pengetahuan tentang bahaya narkoba melalui pelatihan Trining Of Trainer (TOT) bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Indragiri Hilir, setelah di lakukan TOT maka mendapatkan sertifikat dan berhak melakukan sosialisai dan penyuluhan tentang bahaya narkotika mulai dari kalangan pemuda, pelajar, mahasiswa dan masyrakat pada umumnya"
 
"Selanjutnya untuk program jangka panjang, Mahmudin dan Pengurus akan mengawal dan menggesa pemerintah kabupaten Indragiri Hilir baik itu legislatif maupun eksektif untuk mendirikan Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) di Kabupaten Indragiri Hilir, sehingga dengan keberadaan BNNK tersebut dapat menampung saudara-saudara kita yang sudah terlanjur kecanduan narkoba untuk di rahabilitasi" tutur mahmudin.
 
Sementara itu Bupati HM Wardan, MP usai menyaksikan pelantikan mengatakan, mudah-mudahan keberadaan organisasi ini dapat membantu dan bergerak sesuai dengan program dalam rangka upaya memberantas narkoba khususnya yang ada di Kabupaten Inhil.
 
"Kami selaku pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir, menyambut baik dengan apa komitmen yang di sampaikan DPD Pemuda-BNN Kabupaten Inhil dengan melakukan perbersihan dalam pengurus dengan melakukan tes urine, kedepan mudah-mudahan bisa di kembangakan dimana akan di lakukan kepada pejabat-pejabat yang akan di lantik telebih dahulu di lakukan tes urine, ini merupakan salah satu upaya-upaya kita memberantas narkoba yang tidak hanya slogan tetapi harus di aplikasikan" tambah HM Wardan.
 
Usai beberapa rangkaian acara serimoni di lanjutkan Dialog Interaktif mengangkat tema "Energi Muda Mengajak Menjauhi dan meninggalkan Narkoba" di pimpin oleh seorang moderator dosen dari Universitas Islam Indragiri Helly Khairudin, SE, ME dan Narsumber dari BNN-RI Ir Poltak Tobing Pinondang, M.Si, Ketua DPRD H. Dani M Nursalam, S.Pi.,M.Si dan Kapolres Indragiri Hilir yang di wakili oleh Kasat Narkoba Polres Inhil AKP Bachtiar, SH.
 
Saat berlangsungnya dialog tersebut audien mulai dari pengurus Pemuda BNN, mahasiswa Akbid Husada Gemilang dan siswa siswi perwakilan beberapa sekolah SMP dan SMA sangat antusias melontarkan pertanyaan kepada narasumber. (R17)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index