ATASI KELANGKAAN... Disperindag Ajukan Penambahan Kuota Elpiji 3 Kg

ATASI KELANGKAAN... Disperindag Ajukan Penambahan Kuota Elpiji 3 Kg
Ilustrasi
PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Mengatasi kelangkaan tabung gas elpiji 3 Kg, Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru mengajukan penambahan kuota tabung gas sebanyak 30.000 tabung kepada Pertamina. 
 
Hal tersebut diungkapkan Kepala Bidang Perdagangan, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Pekanbaru, Mas Irba Sulaiman.
 
“Penambahan itu berjumlah 5% dari total distribusi tabung gas yang mencapai 600.000 tabung per bulan", ujarnya.
 
Permintaan tabung gas "melon" tersebut seiring meningkatnya jumlah pelaku 
UMKM setiap tahunnya, karena konsumen tabung gas elpiji 3 kg didominasi oleh pelaku UMKM, setelah konsumsi rumah tangga.
 
Pertamina biasanya terlebih dahulu menghitung dengan berkoordinasi tiap agen. sebelum melakukan penambahan elpiji tabung 3 kilogram,  Pemerintah Kota Pekanbaru juga akan memperingatkan agar agen tidak menimbun tabung gas elpiji.
 
Sebelumnya, Pemerintah Kota Pekanbaru dan PT Pertamina Gas Niaga  mengaliri city gas untuk 300 rumah di Pekanbaru agar konsumen tidak bergantung dengan tabung gas subsidi.
 
Maneger PT Pertamina Gas Niaga Virani Yusita Sari mengatakan pihaknya telah selesai membangun 3.713 sambungan pipa gas untuk 300 rumah di kecamatan tersebut. Pembangunan tersebut menggunakan dana APBN 2016 sebesar Rp70 miliar.
 
"Kami sudah melakukan uji coba city gas dengan pihak PT Energi Mega Persada (EMP) Bentu. EMP Bentu juga sudah menyelesaikan pemasangan meter gas di rumah-rumah. Pembangunan jaringan pipa gas kota ini sudah dimulai Oktober 2015 lalu hingga Maret 2016," pungkasnya. (R07)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index