KPU Optimis Targetkan 77,5 Persen Warga Pekanbaru Ikut Mencoblos

KPU Optimis Targetkan 77,5 Persen Warga Pekanbaru Ikut Mencoblos
Amiruddin Sijaya
PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pekanbaru menargetkan 77,5 persen pemilih untuk berpartisipasi dalam pemilihan wali kota dan wakil wali kota Pekanbaru.
 
"Kita optimis mencapai angka 77,5 persen pemilih," kata Ketua KPU Pekanbaru, Amirudin Sijaya di Pekanbaru, Senin, 14 Februari 2017.
 
Ia mengatakan KPU Pekanbaru bersama seluruh elemen masyarakat dan instansi terkait telah melakukan sosialasasi secara maksimal. Bahkan, pihaknya juga menggandeng para pengelola media sosial dan "buzzer" untuk turut mensosialisasikan Pilkada 2017 di Pekanbaru. 
 
Selain itu, ia juga mengatakan banyaknya pasangan calon yang bertarung di Pilkada 2017 tersebut akan menjadi daya tarik bagi pemilih untuk menyumbangkan suara. 
 
"Kemudian kami juga telah memberikan imbauan ke setiap TPS untuk berkreasi se unik mungkin untuk menarik pemilih. Nanti kita berikan award (penghargaan) bagi tiap TPS yang bagus," ujarnya. 
 
Senin hari ini, Amirudin mengatakan KPU Pekanbaru akan berusaha untuk menyelesaikan pengiriman seluruh logistik ke setiap TPS. 
 
KPU Pekanbaru sebelumnya merilisi Daftar Pemilih Tetap sebanyak 572.029 pemilih dalam sidang pleno rekapitulasi. Seluruh DPT tersebar di 12 kecamatan, 58 Kelurahan, dan 1.796 Tempat Pemungutan Suara. (R05)

Listrik Indonesia

#Pilwako Pekanbaru 2017

Index

Berita Lainnya

Index