Akibat Dilanda Kabut Asap

BI Riau: Omset Perdagangan di Pekanbaru Turun 70-80 Persen

BI Riau: Omset Perdagangan di Pekanbaru Turun 70-80 Persen
Kantor Bank Indonesia Pekanbaru

PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Dari ke 7 sektor yang dianggap berdampak lebih akibat kabut asap, justru sektor perdaganganlah yang tingkat kerugiannya paling besar.

Hal ini disampaikan langsung oleh Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Pekanbaru, Irwan Mulawarman di hadapan wartawan, Senin (26/11) di Pekanbaru.

"Bayangkan saja, omset para pedagang makanan khas Riau atau oleh-oleh seperti lempuk durian dan sebagainya, inti merosot ke kisaran angka 70-80%," jelas Irwan.

Ia juga mengatakan, hal tersebut dikarenakan minimnya penerbangan, sehingga sedikit tamu yang datang ke Pekanbaru.

"Semua saling berkaitan ya, gak ada penerbangan, gak ada penginapan, tentu saja gak ada makanan khas Riau atau oleh-oleh yang bisa terjual," ujar Irwan.

Benar saja, inilah sektor yang paling dirugikan akibat asap. Untuk restoran dan rumah makan pula, kita punya data, kerugian mereka sekitar 30%. (R07)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index