BI Riau Serahkan 5 Ribu Bibit Cabai ke 500 Anggota PKK di Pekanbaru

BI Riau Serahkan 5 Ribu Bibit Cabai ke 500 Anggota PKK di Pekanbaru
Kepala BI Riau Siti Astiyah saat menyerahkan bibit cabai
PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Giatkan penanaman cabai di pekarangan rumah, Bank Indonesia (BI) Perwakilan Riau menyerahkan sebanyak 5 ribu bibit cabai ke ratusan anggota PKK di Pekanbaru.
 
Penyerahan bibit tersebut langsung dilakukan oleh Kepala BI Riau Siti Astiyah, Kamis, 23 Februari 2017. Masing-masing anggota mendapatkan 10 bibit cabai.
 
Dengan adanya bantuan bibit cabai ini, Siti berharap nantinya bisa dimanfaatkan dengan baik, kalau sudah ditanam, dipelihara dengan baik, sehingga nantinya bisa memenuhi kebutuhan cabai di rumah.
 
Dijelaskannya, bibit-bibit cabai yang dihasilkan tersebut menurut perkiraannya akan bisa menghasilkan setelah 2-3 bulan ke depan.
 
"Jadi kalau sudah ada haislnya, ibu-ibu tidak bergantung lagi kepada pasar dalam pemenuhan kebutuhan akan cabai," ujarnya.
 
Tidak hanya itu, Siti pun berharap, hal ini nantinya juga bisa membantu untuk mengurangi tingkat inflasi yang ada di Riau khususnya di Pekanbaru.
 
Sementara itu Kepala Dinas Pertanian Kota Pekanbaru Elsyabrina yang juga ikut hadir menyampaikan apresiasinya. Bahkan katanya, Pemko juga punya program yang sama.
 
Saat ini, menurutnya, Pemko tengah membibitkan sebanyak 20 ribu batang cabai, dalam waktu dekat bibit-bibit tersebut nantinya juga akan disalurkan kepada warga Pekanbaru. (R02)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index