Cegah Penyelundupan

Riau Punya 11 Pos di Perbatasan, Tapi Cuma 5 yang Aktif

Riau Punya 11 Pos di Perbatasan, Tapi Cuma 5 yang Aktif
Rahima Erna
PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Kawasan perbatasan memiliki peran substansi dalam suatu daerah. Untuk itu, peran pengawasan daerah perbatasan terus menjadi perhatian untuk dimaksimalkan.    
 
Dalam implementasinya, Pemerintah Provinsi Riau terus menginventarisir beberapa pos pengawasan perbatasan. Ini dilakukan untuk mengeliminir kemungkinan negatif yang rentan di kawasan tersebut.    
 
Kepala Biro Tata Pemerintahan (Tapem) Setdaprov Riau, Rahimah Erna menerangkan, hal tersebut memang menjadi perhatian. Khususnya sejak masalah perbatasan wilayah ini dilimpahkan wewenangnya ke instansi yang dipimpinnya.    
 
"Kita terus menginventarisirnya. Dari 11 pos yang kita punya hanya 5 yang aktif," tuturnya.     
 
Ia menerangkan, salah satu hal yang perlu diantisipasi adalah kasus penyelundupan di Riau. Dantara pos yang aktif itu salah satunya berada di wilayah Panipahan, Sungai Pakning, Serapung dan Gubtung. 
 
Sementara di wilayah Sinaboi, Tanjung Pandan, Kuala Enok dan beberapa wilayah lainnya juga menjadi perhatian. (R07)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index