Gubri Yakin Riau Bisa Swasembada dan Ekspor Jagung

Gubri Yakin Riau Bisa Swasembada dan Ekspor Jagung
PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Kehadiran Gubernur Riau H Arsyadjulliandi Rachman, di Desa Bina Baru adalah bagian dari upaya menuju Riau swasembada jagung. Bahkan, tegas Gubri, tidak sekedar swasembada tapi juga mampu melakukan ekspor.
 
"Kita yakin bahwa kita bisa. Apalagi kita didukung penuh oleh Bapak Presiden Jokowi," tegas Gubri 
 
Gubri menambahkan bahwa secara geografis Riau sangat strategis dan memungkinkan untuk memproduksi jagung dan padi. Riau juga sangat diuntungkan karena berdekatan dengan beberapa negara tetangga.
 
Gubri menyebut bahwa sebelumnya Menteri Pertanian Amran Sulaiman juga sudah berkunjung ke Riau dalam rangka tanam perdana padi dan jagung. 
 
"Pak Mentan bahkan meminta kepada saya untuk menyediakan lahan 100.000 hektar untuk tanam jagung," ungkap Gubri.
 
Di Desa Bina Baru ini, kita sediakan 10.000 hektar. masyarakat melakukan tanaman jagung dengan sistem tumpangsari dengan kelapa sawit. 
 
Masyarakat petani diimbau tidak perlu khawatir soal pasar, karena bulog sudah siap menampung hasil panen nantinya. "Pasar sangat terbuka. Dengan begitu, kita harapkan kesejahteraan masyarakat petani bisa lebih baik," tandas Gubri. (*)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index