Trans Smart City Madani Jadi Program Unggulan 100 Hari Pertama Walikota

Trans Smart City Madani Jadi Program Unggulan 100 Hari Pertama Walikota
PEKANBARU  (RIAUSKY.COM) - Usai dikukuhkannya Firdaus-Ayat sebagai Walikota dan Wakil Walikota untuk periode 2017-2022 di gedung daerah Provinsi Riau, Senin 22 Mei 2017.
 
Firdaus berharap bagaimana kedepannya masyarakat dan pemerintah bisa  bersinergi dalam membangun kota Pekanbaru lebih baik dan membangun provinsi Riau yang kita cintai.
 
Saat disinggung mengenai target kerajanya untuk 100 hari pertama, Firdaus menyebutkan akan mewujudkan apa yang menjadi program prioritas yang telah dibuat.
 
"Insyaallah tentunya apa yang menjadi program prioritas dari visi metropolitan madani menjadi trans smart city madani, akan dijadikan program unggulan dalam tiga bulan pertama," ucap Firdaus pada Riausky.com di gedung daerah, 22 Mei 2017.
 
Firdaus juga meminta kepada seluruh lapisan masyarakat bisa membantu dan bekerja sama dalam program kerjanya selama lima tahun kedepan. (*)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index