Elpiji Langka, DPRD Inhil Minta Agen dan Pengecer Buat Kesepakatan

Elpiji Langka, DPRD Inhil Minta Agen dan Pengecer Buat Kesepakatan
Ketua Komisi II DPRD Indragiri Hilir, Junaidi
TEMBILAHAN (RIAUSKY.COM) - Terjadinya kelangkaan elpiji 3 Kg di Kabupaten Indragiri Hilir mengakibatkan harga elpiji meningkat. masyarakat harus membayar Rp30 Ribu per tabungnya.
 
Hal ini tentu saja membuat prihatin Ketua Komisi II DPRD Indragiri Hilir, Junaidi.
 
Ia pun angkat bicara dan meminta kepada seluruh agen dan pengecer membuat kesepakatan agar persoalan tersebut bisa diselesaikan.
 
"Permasalahan ini tak kan pernah ada ujungnya, kecuali agen dan pengecer membuat kesepakatan," ujar Junaidi, Selasa (2/5/2017).
 
Ia menjelaskan bahwa kesepakatan tersebut berbunyi para pengecer yang mengambil elpiji 3Kg kepada agen agar tidak menjual dengan diatas harga yang telah ditentukan.
 
Jika setiap pengecer hanya dibatasi diberikan 3 tabung setiap membeli di agen, ditambahkannya hal itu akan semakin membuat harga gas bertambah mahal.
 
"Agen jangan kasih lagi ke mereka. Harus ada ketegasan seperti itu, perjanjiannya juga harus jelas," tukas Junaidi. (R11/Advertorial)

Listrik Indonesia

#Gas Elpiji

Index

Berita Lainnya

Index