Kesal dengan Pokja Firwanto, Direktur CV KBK: Di Atas Langit Ada Langit...

Kesal dengan Pokja Firwanto, Direktur CV KBK: Di Atas Langit Ada Langit...
Status Erry Direktur Cv. Karya Budak Kecik di Website LPSE Bengkalis
BENGKALIS (RIAUSKY.COM) - Merasa kecewa dengan proses lelang pada kelompok kerja (Pokja) Firwanto, seorang rekanan mengirimkan sanggahan kocak ke Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE).
 
Sanggahan tersebut diposting melalui sebuah akun bernama Erry Kecik di sosial media (sosmed), sanggahan yang diunggah tersebut berbunyi "Diatas Langit ada langit... Ingat pintu kubow Sama-sama kita buka penawaran di LKPP terima kasih banyak.."
 
Ketika dikonfirmasi kepada pemilik akun tersebut, Erry Kecik membenarkan postingan tersebut sengaja ia unggah karena ia merasa kecewa dengan proses lelang yang ada, dimana dalam proses tersebut ketua pokja Firwanto tidak mengukuti aturan main secara baik dan ia dalam proses lelang Pengembangan Prasana Tempat Pemakaman Umum (TPU) Jl Pramuka Desa Air Putih Kecamatan Bengkalis tersebut rangking pertama dimana penawaran dari CV Karya Budak Kecik Rp 628.290.000 dari pagu anggaran Rp 691.230.000.
 
"Saya sebagai Direktur CV. Karya Budak Kecik tersebut dan perusahaan saya rangking pertama, akan tetapi dalam proses selanjutnya tidak pernah ada kejelasan dari ketua pokja Firwanto, dan karena kesal saya memang mengirim sanggahan ke pokja di LPSE melalui sosmed," ujar Erry ketika dihubungi, Senin (17/07/17)
 
Dikatakannya lagi, bahawa dalam proses lelang yang ada saat ini percuma melakukan sanggahan dan tidak akan digubris oleh panitia lelang, karena mereka sudah mempersiapkan calon pemenang dan mencari celah kesalahan setiap rekanan yang dibuat serapi mungkin dari kesalahan a sampai z, walaupun rangking pertama.
 
"Percuma saja kita menyanggah, karena yang dimenangkan oleh firwanto rangking kedua dan untuk mencari kesalahan mereka sudah lihai dengan sejuta alasan," keluh Erry lagi.
 
Ditambahkannya lagi kalau seperti ini permainan di ULP, kapan lagi rekanan tempatan bisa mendapatkan rezeki dalam tender yang hanya di laksanakan satu kali dalam setahun. apa lagi mengenai setoran sudah menjadi rahasia umum.
 
Sementara itu Ketua Pokja Firwanto ketika dikonfirmasi melalaui WhatsApp terkait persoalan tersebut belum ada jawaban. (R14)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index