Korwil II Sulit Air Sepakat (SAS) Jalin Kerjsama dengan Bank Riau Kepri

Korwil II Sulit Air Sepakat (SAS) Jalin Kerjsama dengan Bank Riau Kepri
Ketua Korwil II SAS (Riau dan Kepri) Rusman Natun menandatangani MoU tentang penyediaan layanan produk perbankan dan jasa lainnya bersama Dirut Bank Riau Kepri DR. Irvandi Gustari disaksikan langsung oleh Staf Khusus Kementerian Perindustrian DR. Happy Bo
PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Untuk memperluas pelayanan kepada seluruh lapisan masyarakat yang ada di Riau dan Kepri, Bank Riau Kepri (BRK) jalin kerjasama dengan Koordinator Wilayah (Korwil) II Sulit Air Sepakat (SAS) tentang penyediaan layanan produk perbankan dan jasa lainnya dalam rangka pembinaan dan pengembangan UMKM. 
 
MoU tersebut ditandatangani langsung oleh Direktur Utama Bank Riau Kepri DR. Irvandi Gustari bersama Ketua Korwil II SAS Rusman Natun di halaman Masjid Gunung Merah Kecamatan Pekanbaru Kota, Kota Pekanbaru, Minggu (30/7).
 
Penandatanganan ini dilakukan bersamaan dengan pelaksanaan Halal Bi Halal keluarga besar SAS, yang merupakan acara rutin yang digelar tiap tahunnya. Kordinator Wilayah Sulit Air Sepakat Provinsi Riau merupakan wadah atau perkumpulan di Riau yang berisikan masyarakat yang berasal dari daerah Sulit Air Sumatera Barat, yang merantau ke Provinsi Riau.
 
Dengan kerjasama ini para anggota Korwil II SAS Riau akan memiliki kartu anggota yang terintegrasi dengan kartu ATM Bank Riau Kepri. Dengan demikian para anggota SAS yang terdaftar akan juga menjadi nasabah Bank Riau Kepri.
 
Pada acara tersebut turut dihadiri Staf Khusus Kementerian Perindustrian Happy Bone, Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Pekanbaru Jhoni Sarikoen, Ketua Korwil II SAS Riau H. Rusman Natun, Ketua DPP SAS Samsudin Mukhtar, Ketua DPC SAS Risman Amin Chan, Ketua Panitia Halal bi Halal SAS Baikal, Spd, MSi,  dan segenap pengurus Ikatan Keluarga Solok Barat di Riau. Sementara dari Bank Riau Kepri turut hadir Pemimpin Divisi Produk, Dana dan Jasa Rizali Effendi, Pemimpin Divisi Syariah Syahrul dan Pemimpin Bagian Produk Dana dan Jasa Edy Wardana.
 
Direktur Utama Bank Riau Kepri, DR Irvandi Gustari mengatakan kerjasama ini dilakukan sebagai upaya dari Bank Riau Kepri menarik nasabah dari berbagai kalangan. 
 
Cara ini merupakan langkah lain yang dilakukan Bank Riau Kepri dalam meningkatkan jumlah nasabah dan perolehan dana-dana murah. Ia menyampaikan kelompok seperti SAS ini para anggotanya memiliki keterikatan kuat pada kelompok, dengan ini akan lebih mudah dalam pengelolaannya.
 
Selain itu dalam rangka menumbuh kembangkan usaha mikro, kecil, menengah Bank Riau Kepri juga memberikan pembinaan bagi para anggota kelompok tersebut yang memiliki usaha, agar lebih maju kedepannya.
 
Ketua Dewan Pimpinan Cabang SAS, Risman Amin Chan mengatakan dengan kerjasama ini diharapkan perusahaan dengan perkumpulan masyarakat Sulit Air Sepakat bisa menjalin kerjasama yang baik. Kerjasama ini akan memberi kemudahan bertransaksi bagi anggota serta usaha yang digeluti bisa jadi lebih berkembang, melalui pembinaan dan bantuan modal usaha. Juga disampaikan Risman Amin Chan bahwa ada 2500 KK yang bisa digarap Bank Riau Kepri (BRK) terkait dengan penyaluran kredit modal kerja untuk UMKM dan maupun untuk program penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK). 
 
Menurut Ketua DPP SAS Samsudin Mukhtar bahwa   SAS adalah organisasi sosial masyarakat yang telah lama eksis di luar Sumatera Barat yakni SULIT AIR SEPAKAT (SAS). Saat ini organisasi yang berkantor pusat di jalan Saharjo - Jakarta Selatan, telah memiliki 84 cabang seluruh Indonesia dan selalu bertambah. Bahkan cabangnya sudah menjangkau luar negeri seperti negara Malaysia dan Australia. 
 
Organisasi yang sudah berumur 50 tahun ini, sudah cukup waktu dan kemampuan dalam mengarungi dan berkecimpung diranah sosial khusus nya bagai warga Sulit Air perantauan serta untuk kampung halaman sendiri.
 
Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Pekanbaru, Jhony Sarikoen yang mewakili Walikota Pekanbaru, Firdaus ST MT mengatakan Kota Pekanbaru memiliki kultur masyarakat yang beragam. Dengan keberagaman ini diharapkan dapat bersama-sama menyumbang ide pembangunan bagi kota. Ia menyampaikan kerjasama yang terjalin antara perusahaan dengan kelompok masyarakat ini menunjukkan peranan dalam mewujudkan cita-cita Kota Pekanbaru.
 
Setelah menandatangani MoU Dirut Bank Riau Kepri DR. Irvandi Gustari juga menyerahkan dummy kartu anggota SAS kepada Ketua DPP SAS Samsudin Mukhtar dan selanjutnya Ketua Korwil II SAS H. Rusman Natun juga diberi kesempatan untuk mengecek langsung saldo rekening dengan menggunakan EDC Bank Riau Kepri. Selain itu Ketua DPP SAS Samsudin Mukhtar juga memberikan langsung buku berjudul “Sejarah Perkumpulan SAS” kepada Dirut Bank Riau Kepri DR. Irvandi Gustari. (Rls)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index