Balitbang Pelalawan Mulai Inventarisir Hasil Kajian

Balitbang Pelalawan  Mulai Inventarisir Hasil Kajian
Kepala Balitbang Pelalawan Ir H Arizal,M.Si

PANGKALANKERINCI (RIAUSKY.COM)-Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Kabupaten Pelalawan mulai menginventarisir berbagai hasil kajian. 

Langkah ini diambil untuk menyelamatkan hasil kajian dan penelitian yang telah dilakukan di daerah ini. Selebihnya diharapkan dapat  menjadi referensi bagi kebijakan daerah dan lembaga yang memerlukannya.

Kepala Balitbang Pelalawan Ir H Arizal,M.Si, Rabu (16/8/2017) menyebutkan, inventarisir hasil penelitian dan kajian dinilai sangat penting, agar kajian yang telah dilaksanakan bisa dikumpulkan dari masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada maupun dari swasta yang melakukan kegiatan yang sama.

‘’Tahap awal kita telah menyurati seluruh OPD untuk membantu menyerahkan hasil kajian dan penelitian yang pernah dilakukan OPD terkait. Baik dalam bentuk buku, maupun dalam bentuk file. Nanti kita kumpulkan di Balitbang,’’jelas Arizal yang ditemui di ruang kerjanya.

Mantan Kadis Perikanan dan Kelautan Kabupaten Pelalawan ini memastikan begitu banyak hasil kajian dan penelitian serta berbagai inovasi yang telah dilakukan setiap OPD sejak terbentuknya Kabupaten Pelalawan lebih kurang 17 tahun silam. Jadi hal ini sangat penting agar hasil kajian yang juga menggunakan anggaran itu tidak berserak dan nantinya bisa dimanfaatkan oleh pihak-pihak yang membutuhkannya,’’ungkapnya.

Tak hanya sebatas menyurati dinas terkait lanjut Arizal, Balitbang juga melakukan upaya jemput bola. ‘’Kita juga langsung mendatang OPD untuk mendapatkan hasil kajian dan penelitian yang sudah ada. Alhamdulillah, sudah ada beberapa dinas malah sudah ada menyerahkan hasil kajianya dalam bentuk buku. Nantinya juga, selain dalam bentuk buku kita upayakan juga akan di up load di website resmi Balitbang,’’bebernya sambil menyebutkan portal resmi OPD yang dipimpinnya yakni www.balitbangda.pelalawankab.go.id.

Pengumpulan hasil kajian dan penelitian yang akan sangat berguna untuk Kabupaten Pelalawan kedepan lanjutnya, tidak hanya berhenti dilaksanakan pada tahun ini. Namun, kegiatan itu akan berlanjut dan kontinyu hingga tahun-tahun berikutnya. ‘’In syaa Allah pengumpulan hasil kajian dan penelitian terus dan kontinyu, tak hanya tahun ini. Tapi, berkesinambungan,’’ucap Arizal sambil menyebutkan, tak hanya ditingkatkan kabupaten, semisal ada kegiatan penelitian dan kajian tentang Kabupaten Pelalawan yang dilakukan pihak provinsi atau pihak swasta, maka hal itu akan mereka dapatkan.(R09)
 

Listrik Indonesia

#Pelalawan

Index

Berita Lainnya

Index