Modus Pembunuhan Masih Didalami

Tiga Tersangka Pembunuh Sulastri Ditangkap di Sumbar

Tiga Tersangka Pembunuh Sulastri Ditangkap di Sumbar

PEKANBARU(RIAUSKY.COM)-Hanya hitungan Jam, Tim operasional Kepolisian Sektor (Polsek) Tampan berhasil meringkus pelaku pembunuhan Sulastri Istri pemilik Toko bangunan di Jalan HR Soebrantas, Kelurahan Tuah Karya, Kecamatan Tampan Senin (9/11/2015) kemaren.

 

Pelaku perampokan dan pembunuhan korban Sulastri berjumlah tiga orang berhasil dibekuk Polsek Tampan di di Kabupaten Sijunjung, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) Selasa (10/11/2015). Tiga orang yang diduga sebagai pelaku perampokan sekaligus pembunuhan di sebuah Toko bangunan di Jalan HR Soebrantas, Kelurahan Tuah Karua, Kecamatan Tampan beberapa waktu lalu. Ketiga pelaku ditangkap Selasa (10/11/2015) di Kabupaten Sijunjung, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar).

 

"Setelah dipastikan keberadaannya, ketiga pelaku langsung dijemput Tim operasional Polsek Tampan yang dipimpin Kapolsek Tampan, AKP Ari Setyawan Wibowo SIK. Ketiga pelaku berhasil ditangkap tanpa perlawanan," ujar Wakapolresta Pekanbaru, Sugeng Putut Wicaksono SIK.

 

Ketiga pelaku perampokan dan pembunuhan tersebut berinisial C, J dan R telah diamankam lebih dulu di Polsek Sumpur Kudus untuk selanjutnya dibawa ke Kota Pekanbaru, Riau untuk  pemeriksaan lebih lanjut di Polsek Tampan. Saat ini ketiga pelaku dalam perjalanan dari Sumpur Kudus, Sijunjung, Sumbar. "Ketiga pelaku yang diamankan adalah C, J dan R dan saat ini sudah dibawa menuju ke Pekanbaru untuk menjalani pemeriksaan lanjutan di Polsek Tampan, terkait dengan kasus perampokan disertai pembunuhan yang dilakukan oleh ketiga pelaku," tegas Putut.

 

Selanjutnya di Polsek Tampan, ketiga pelaku C, J dan R akan menjalani proses pemeriksaan lebih lanjut untuk mengetahui peran masing-masing pelaku dan motif kawanan perampok tersebut membunuh korbannya. "Kita akan mengungkap motif ketiga pelaku. Apakah murni perampokan atau ada motif lain dibalik terbunuhnya korban," tutupnya.(RO3)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index