Penunjukan Septina Jadi Ketua DPRD Riau

DPP Golkar Kirim Ulang Surat Asli Penunjukan

DPP Golkar Kirim Ulang Surat Asli Penunjukan

 

PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Heboh soal surat penunjukan DPP Golkar bernomor R-330/GOLKAR/XI/2015 terkait Pergantian Antar Waktu (PAW) Ketua DPRD Riau yang diragukan keabsahan sejumlah kalangan menemui titik terang. 
 
Oleh DPP Golkar, surat tersebut dikirim ulang langsung ke pimpinan DPRD Riau yang diterima Sunaryo dan Manahara Manurung, Selasa (17/11).
 
Sebelumnya, sejumlah pihak merasa tidak yakin dengan surat DPP Golkar tersebut. Bahkan Plt Sekretaris DPRD Riau Khuzairi menganggap bukan surat resmi. 
 
Dalam surat ini menegaskan penunjukan kepada Dra. Hj. Septina Primawati, MM sebagai Ketua DPRD Riau menggantikan H. Suparman yang mundur karena ikut mencalon diri sebagai Bupati Rokan Hulu.
 
Sementara itu, Plt Sekwan mengaku tidak menerima surat salinan asli itu. "Saya belum terima surat tersebut. Nanti kalau ada akan kami sampaikan dan tentu kami lihat untuk diproses," sampainya. (GR/R02)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index