Ditanya Soal Riau Airlines, Ini Jawaban Pemprov Riau

Ditanya Soal Riau Airlines, Ini Jawaban Pemprov Riau
Maskapai Riau Airlines

PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Hingga saat ini, nasib maskapai yang merupakan BUMD Riau, Riau Airlines (RAL) tak kunjung jelas.

Sebab, maskapai yang dulunya jadi kebanggaan masyarakat Riau itu terlilit hutang dan sudah sekitar empat tahun tidak beroperasi.

"Kalau juga tidak bisa diperbaiki, lebih baik RAL dipailitkan saja," ungkap Kepala Biro Ekonomi Sekdaprov Riau, Darusman di Pekanbaru, Rabu (22/11/2017).

Selain itu, ada juga beberapa hal yang harus dicermati, diantaranya mengenai inventarisasi aset pesawat yang dimiliki PT RAL. Belum lagi persoalan kerugian RAL yang mencapai Rp5 miliar setiap bulannya pada waktu itu mengakibatkan akibat adanya kebijakan direksi yang membuat business plan jarak jauh. 

Padahal seharusnya perusahaan 'si burung besi' itu membuat business plan jarak pendek, bukan sebaliknya. Hal itu semakin diperburuk karena perusahaan yang hampir bangkrut waktu itu tidak juga dipailitkan.

"Ketimbang dibiarkan berlarut-larut dengan kondisi seperti ini, mending dipailitkan saja. Ini sudah kami bicarakan dengan Pak Setdaprov," tandas Darusman. (*)

Listrik Indonesia

#Pemprov Riau

Index

Berita Lainnya

Index