#IndonesiaBicaraBaik, Seluruh Penduduk Adalah Humas Bagi Bangsanya

#IndonesiaBicaraBaik, Seluruh Penduduk Adalah Humas Bagi Bangsanya
Menteri Kominfo, Rudiantara membuka Konvensi Nasional Perhumas di Bogor.

BOGOR (RIAUSKY.COM)- Perhimpunan Hubungan Masyarakat Indonesia (Perhumas) mengajak masyarakat Indonesia untuk menebar semangat positif melalui gerakan 

#IndonesiaBicaraBaik. Tagline tersebut dijadikan tema Konvensi Nasional Humas (KNH) 2017 yang digelar di IPB International Convention Center (IPB ICC), Bogor, Senin-Selasa 27-28 November 2017.

Ketua Perhumas Indonesia, Agung Laksamana menjelaskan, tema #IndonesiaBicaraBaik juga digaungkan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat bahwa seluruh penduduk Indonesia merupakan humas bagi bangsa ini. 

"Masyarakat harus berpartisipasi dalam menyebarkan semangat #IndonesiaBicaraBaik dengan menyebarkan semangat nasionalisme dan optimism. Termasuk berita positif tentang bangsa ini seperti budaya, kreativitas serta kebhinekaan Indonesia yang merupakan aset bersama bangsa ini," papar Agung di Kampus IPB, Senin (27/11/2017).

Perhumas mengajak semua komponen bangsa untuk menjadi Humas bagi Indonesia. Dalam hal ini, Perhumas akan berkontribusi kongkret membangun kompetensi humas Indonesia. 

Menurutnya ada tiga hal yang perlu dimanifestasikan sebagai prinsip agar masyarakat Indonesia dapat menjadi humas yang baik bagi bangsa dan negaranya.

"Sebagai humas, kita semua harus terus menerus menyebarkan pesan positif kepada publik agar optimism dan kepercayaan terhadap Indonesia sabagai bangsa dan negara tetap tinggi.  Oleh karena itu, mulai sekarang waktunya kita berbicara baik tentang Indonesia," tambah Agung.

"Semua penduduk Indonesia adalah humas bagi Indonesia. Harapannya masyarakat akan menyadari bahwa dirinya adalah Humas bagi Indonesia," ujarnya.

Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia, Rudiantara, membuka Konvensi Nasional Humas (KNH), Senin (27/11) di IPB International Convention Center. Acara tahunan yang digelar Perhimpunan Hubungan Masyarakat (Perhumas) ini mengangkat tema 'Indonesia Bicara Baik'.

Ketua Umum Badan Pengurus Pusat (BPP) Perhumas, Agung Laksamana mengungkapkan, pemilihan tema ini lebih menekankan bagaimana humas dan stakeholder bangsa dapat mewujudkan semangat positif dan menyebarkan hal-hal yang baik.

"Sikap dasar orang Indonesia sejatinya adalah santun, baik dan dan ramah. Ini yang harus kembali kita tunjukkan kepada dunia," katanya.

Menurut Agung, untuk dapat membangun reputasi Indonesia di mata dunia, harus ditumbuhkan kesadaran bagi seluruh rakyat Indonesia yang berjumlah 255 juta menjalankan peran dan fungsi sebagai Humasnya Indonesia.

"Moment KNH ini kita wujudkan agar segenap bangsa Indonesia sadar peran dan fungsi kehumasan. Langkah selanjutnya seluruh ekosistem negeri ini beserta rakyat bekerja sama mewujudkan semangat #Indonesia Bicara Baik.(R11)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index