Gubri Serahkan Penghargaan Sekolah Adiwiyata 2017

Gubri Serahkan Penghargaan Sekolah Adiwiyata 2017

PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman pimpin apel pagi Bersama sekaligus Penyerahan Penghargaan, sekolah Peduli dan Berbudaya Lingkungan (ADIWIYATA) se Provinsi Riau dan Setia Lestari Bumi kepada Masyarakat yang Peduli Terhadap Pelestarian Fungsi Lingkungan Hidup di Provinsi Riau di halaman Kantor Gubernur Riau, Rabu (27/12).

Dalam arahannya Gubernur Riau menyampaikan bahwa, penyerahan penghargaan sekolah peduli dan  Berbudaya Lingkungan (ADIWIYATA) se Provinsi Riau tahun 2017 dan Setia Lestari Bumi kepada masyarakat yang peduli terhadap pelestarian fungsi lingkungan hidup adalah sebagai bentuk perhatian pemerintah daerah terhadap pentingnya menjaga lingkungan demi kelangsungan hidup manusia untuk masa yang akan datang.

"Kualitas lingkungan masyarakat di masa yang akan datang sangat tergantung kepada generasi muda saat ini yang berbudaya lingkungan dan itu dimulai sejak usia dini dan berjenjang yakni sejak usia pra sekolah hingga perguruan tinggi," Ungkapnya.

Ditambahkannya bahwa, sekolah merupakan unit terkecil dimulainya sarana pendidikan lingkungan, yang dilakukan berjenjang dari usia dini yakni pra sekolah hingga perguruan tinggi.

Gubernur Riau juga menjelaskan bahwa, sebagai kepedulian terhdap lingkungan, pemerintah Provinsi Riau memberikan penghargaan kepada 103 sekolah peduli dan berbudaya lingkungan/Adiwiyata yang telah melaksanakan empat komponen penilaian yang terdiri: Kebijakan sekolah berwawasan lingkungan, Kurikulum sekolah berbasis lingkungan, kegiatan berbasis partisipatif serta pengelolaan sarana prasarana yang ramah lingkungan.

Kemudian Pemerintah Provinsi Riau juga memberikan penghargaan setya lestari bumi kepada: M.Khalid S dari Indragiri Hilir sebagai penyelamat lingkungan dan Nur Asmar dari Kuantan Singingi sebagai pengabdi lingkungan yang menunjukan kepeloporan dan sumbangsih terhadap upaya upaya fungsi lingkungan.

"Melalui penghargaan ini kami berharap dapat memberikan motivasi dan mendorong kepeloporan penerima ini kepada masyarakat lainnya dalam pelestarian fungsi lingkungan hidup dan meningkatkan peran masyarakat dalam pengelolaan lingkungan hidup dan mengangkat berbagai hasil karya masyarakat yang terbukti efektif dalam melestarikan fungsi lingkungan sekaligus mensosialisasikan kepada masyarakat luas," tutup Gubri.

Hadir dalam apel pagi bersama, Sekretaris Daerah Provinsi Riau, Pejabat di lingkungan Pemprov Riau, kepala sekolah SD, MTS/SMP, SMA se Provinsi Riau, ASN di lingkungan Pemprov Riau, peraih penghargaan dan tamu undangan lainnya. (*)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index