Ricuh Kongres HMI

Sadis... Ikut Kongres, Romli HMI Bawa Senjata Beracun

Sadis... Ikut Kongres, Romli HMI Bawa Senjata Beracun
senjata yang ditemukan polisi dalam sweeping
PEKANBARU(RIAUSKY.COM)-Pasca Sweeping di tiga lokasi Kepolisian Resor Kota (Polresta) Pekanbaru dan Polda Riau, langsung melakukan penyelidikan, Senin (23/11/2015). Hasilnya, delapan orang peserta kedapatan membawa senjata tajam dan senjata api rakitan.
 
 
Salahsatu senjata tajam yang jadi sorotan adalah sumpit, dimana pelurunya terbuat dari batangan besi dan sudah diruncingkan. Agar efeknya bekerja lebih cepat, peluru sumpit tersebut dibubuhi racun dari cuka. Ini terbukti, karena hasil sweeping Senin siang, tim gabungan menemukan tiga botol cairan yang diduga racun.
 
"Dugaan kita ini adalah racun cuka. Jadi cara kerjanya, peluru (sumpit) terlebih dahulu dicelup ke cairan ini, lalu dimasukkan ke dalam sumpit. Barulah dilontakan dengan media sumpit dan ketapel rakitan," sebut Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Riau, Kombes Rivai Sinambela, saat ekspose di Mapolda Riau.
 
Pada sweeping ini, Polda Riau dan jajaran Polresta Pekanbaru menyasar tiga lokasi penginapan sementara massa HMI, diantaranya Purna MTQ, Gelanggang Remaja dan GOR Unri Gobah. Ditiga lokasi itu, polisi berhasil mengamankan total delapan orang, dengan rincian enam orang diamankan dari Gelanggang Remaja, dan dua orang dari GOR Unri Gobah.
 
Inisial mereka adalah HA, JS, AK, DA, MA, Y, ML, AY. "Kita akan periksa identitas mereka apakah benar merupakan mahasiswa. Jadi nanti kita panggil koordinatornya dan pihak universtitas," jawab Rivai, Senin (23/11/2015) siang.(RO3)
 

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index