Yuk Nikmati Keindahan Wisata yang Ada di Rokan Hulu, Ini Daftarnya

Yuk Nikmati Keindahan Wisata yang Ada di Rokan Hulu, Ini Daftarnya

PASIRPENGARAIAN (RIAUSKY.COM) - Sejumlah daerah di Riau menyimpan begitu banyak potensi wisata, salah satunya Rokan Hulu.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Rokan Hulu (Rohul)  Yusmar menyebut setidaknya ada puluhan objek wisata yang ada di Rohul.

"Jumlah Objek Wisata masih bersifat Sementara, sewaktu-waktu masih bisa berubah," kata Yusmar.

Ia mengharapkan adanya kepedulian masyarakat dalam mengawasi memelihara agar objek wisatanya tetap asri.

Berikut daftar objek wisata yang ada di Rokan Hulu:

1. AIR PANAS HAPANASAN di Desa Rambah Tengah Hulu dan Rambah Tengah Barat Rambah Kecamatan Rambah.

2. DANAU SIPOGAS Desa Sialang Jaya Kecamatan Rambah.

3. AIR PANAS SUAMAN Desa Rambah Tengah Hulu Kecamatan Rambah

4. AIR TERJUN AEK MARTUA Desa Bangun Purba Kecamatan Bangun Purba

5. GOA RIMBA HUTA SIKAPIR Desa Rambah Tengah Hulu Kecamatan Rambah

6. DANAU MENAMING Desa Menaming Kecamatan Rambah

7. AIR TERJUN PARLAKKITANGAN Desa Rambah Tengah Hulu Kecamatan Rambah

8. BATU GAJAH SIMALANCA Desa Rambah Tengah Hulu Kecamatan Rambah

9. SUNGAI BUNGO Desa Sialang Jaya Kecamatan Rambah

10. LOMPATAN HARIMAU Desa Koto Ruang Kecamatan Rokan IV Koto

11. AIR TERJUN HUJAN LOBEK Desa Koto Ruang Kecamatan Rokan IV Koto

12. AIR TERJUN KAJATAN BARU Desa Koto Ruang Kecamatan Rokan IV Koto

13. ARUNG JERAM SUNGAI ROKAN TANJUNG MEDAN Desa Tanjung Medan Kecamatan Rokan IV Koto

14. AIR TERJUN COROCAI MANIH Desa Cipang Kiri Hulu Kecamatan Rokan IV Koto

15. BUKIT TUNGKUIH NASI DAN PARALAYANG Desa Cipang Kiri Hulu Kecamatan Rokan IV Koto

16. GOA KELAMBU KUNING Desa Cipang Kiri Hulu Kecamatan Rokan IV Koto

17. MESJID TUA KUNTO DARUSSALAM Kelurahan Kota Lama Kecamatan Kunto Darussalam

18. RUMAH SULUK TAREQAT NAQSABANDY Desa Surau Gading Kecamatan Rambah Samo

19. RANTAU BINUANG SAKTI Sungai Tanjung Kepenuhan

20. MESJID AGUNG MADANI NASIONAL  ISLAMIC CENTRE ROKAN HULU Pematang Berangan Kecamatan Rambah

21. ISTANA KERSIK PUTIH Desa Cipang Kanan Kecamatan Rokan IV Koto

22. ISTANA RAJA KUNTO Kelurahan Kota Lama Kecamatan Kunto Darussalam

23. MAKAM TENGKU JOMAN Desa Lubuk Bendahara Kecamatan Rokan IV Koto

24. MAKAM RAJA-RAJA RAMBAH Desa Rambah Kecamatan Rambah Hilir.

25. RUMAH PENINGGALAN  SYAFRUDDIN PRAWIRANEGARA Desa Cipang Kiri Hulu Kecamatan Rokan IV Koto

26. MAKAM SURI ANDUNG JATI Desa Rambah Tengah Barat Kecamatan Rambah

27. BENTENG TUJUH LAPIS Kelurahan Tambusai Tengah Kecamatan Tambusai

28. ISTANA RAJA ROKAN Desa Koto Ruang Kecamatan Rokan IV Koto

29. BALAI ADAT TAMBUSAI Kelurahan Tambusai Tengah Kecamatan Tambusai

30. TARI TRADISIONAL BURUNG KWAYANG Desa Ulak Patian Kecamatan Bonai Darussalam

31. PEMANDIAN BONGKARAN Desa Kabun Kecamatan Kabun

32. GOA GARUDA Desa Kabun Kecamatan Kabun

33. AIR TERJUN SIKUBIN Desa Kabun Kecamatan Kabun

34. BUKIT LANGGAK Kelurahan Ujung Batu Kecamatan Ujung Batu

35. SUNGAI MENTAWAI Desa Cipang Kiri Hilir Kecamatan Rokan IV Koto

36. DANAU KOBU Desa Muara Musu Kecamatan Rambah Hilir

37. DANAU PUAR Kelurahan Kepenuhan Kecamatan Kepenuhan

38. DANAU OMBAK Kelurahan Kota Lama Kecamatan Kunto Darussalam

39. DANAU KEMBANG Desa Suka Damai Kecamatan Pagaran Tapah

40. RUMAH BATU SEROMBOU Desa Serombou Indah Kecamatan Rambah Hilir

41. AIR TERJUN RURA LIMBAT Desa Langgar Payung Kecamatan Bangun Purba

42. PANTAI RENGAS Desa Lubuk Bendahara Kecamatan Rokan IV Koto

43. PAWAN RESORT Desa Rambah Tengah Hulu Kecamatan Rambah

44. TAMAN HUTAN SIMARE Kelurahan Tambusai Tengah  Kecamatan Tambusai

45. BUKIT SULIGI Desa Sungai Kuning Kecamatan Tandun

46. AIR TERJUN SEI SITOLANG Desa Sei Sitolang Kecamatan Rokan IV Koto

47. GUA SEI PUO Desa Puo Raya Kecamagan Tandun

48. GUA SEI NIGI Desa Tandun Kecamatan Tandun

49. GUA TUJUH SERANGKAI Desa Kabun Kecamatan Kabun

50. AIR PANAS Desa Air Panas Kecamatan Pendalian IV Koto

51. SULIGI HILL Desa Aliantan Kecamatan Kabun

52. BUKIT SULIGI KOTO RANAH Desa Koto Ranah  Kecamatan Kabun

53. GOA KOLOMBAI Desa Pendalian Kecamatan Pendalian IV Koto. (R11/Src)

Listrik Indonesia

#Rokan Hulu

Index

Berita Lainnya

Index