780 Peserta Siap Berlomba di Olimpiade Sejarah FKIP Universitas Riau

780 Peserta Siap Berlomba di Olimpiade Sejarah FKIP Universitas Riau

PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Sebanyak 780 peserta dari Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat dari Provinsi Riau dan Provinsi Kepulauan Riau berlomba menjadi yang terbaik dalam Olimpiade Sejarah (OASE) VII Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Riau.

Kegiatan yang dilaksanakan hingga lima hari kedepan tersebut dibuka secara resmi oleh Dekan FKIP Universitas Riau Prof Dr M Nur MPd diwakili oleh Wakil Dekan III Dr Mahdum MPd, Senin (19/3) diaula serbaguna FKIP.

Dalam kesempatan itu Mahdum mengingatkan kepada peserta bahwa yang namanya lomba tentu ada yang menang dan kalah, karena itu diharapkan untuk bisa menerima dengan baik, karena itu merupakan bagian pematangan diri untuk bisa mengikuti lomba-lomba sejenis lainnya.

Dia juga megingatkan kepada panitia untuk bisa menjaga situasi kampus agar tetap kondusif, karena waktu pelaksanaan olimpiade ini bersamaan dengan jam perkuliahan.

"Peserta untuk bisa menjaga ketenangan, dan ini kami yakini bisa diberikan pemahamannya oleh panitia. Bagaimanapun kegiatan ini dilaksanakan pada saat masa perkuliahan masih aktif," ujarnya mengingatkan.

Khusus untuk kegiatan Olimpiade ini, menurut Mahdum memang menjadi agenda rutin Mahasiswa FKIP untuk semua Program studi (Prodi). Dan ini merupakan bagian dari penerapan ilmu yang diperoleh Mahasiswa dibangku kuliah dalam penerapannya saat menggelar kegiatan.

"Khusus untuk olimpiade sejarah hari ini, kita harapkan akan mampu memberi pengetahuan bagi peserta, terutama dalam menjaga berbagai sejarah bangsa, yang jika tidak terus diingatkan melalui berbagai macam cara, dikhawatirkan ini akan hilang, dan generasi-generasi selanjutnya akan tidak tahu dengan sejarah bangsa ini," pungkasnya.

Rangkain kegiatan acara pembukaan OASE kali ini diawali dengan seminar nasional. (*)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index