Pemprov Riau Gelar Pembinaan Organisasi Perempuan Se-Riau Tahun 2018

Pemprov Riau Gelar Pembinaan Organisasi Perempuan Se-Riau Tahun 2018

PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau menggelar Kegiatan Pembinaan Organisasi Perempuan Se - Provinsi Riau Tahun 2018 di Hotel Prime Park, Selasa (24/4).

Plt Gubernur Riau dalam hal ini diwakili oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) Provinsi Riau Tengku Hidayati Efiza dalam sambutannya mengatakan bahwa kaum wanita merupakan sosok yang sangat berperan dalam masyarakat di setiap pengambilan keputusan.

"Kondisi ini merupakan tantangan yang harus dihadapi wanita," ujarnya.

Kaum wanita yang tergabung dalam Organisasi Perempuan, katanya, perlu ikut memastikan arah gerak bangsa demi masa depan yang lebih baik. Dengan keterlibatan tersebut, ia mengungkapkan bahwa kepentingan kaum wanita akan lebih tersalurkan.

Efiza kemudian mengingatkan kepada para peserta kegiatan ini untuk memperhatikan penggunaan gadget oleh anak-anak, pernikahan usia dini, pekerja di bawah umur, dan maraknya konten pornografi yang mudah diakses oleh anak di bawah umur.

Lebih lanjut ia mengungkapkan bahwa melalui pemaparan materi yang nantinya akan diberikan oleh narasumber, diharapkan seluruh peserta untuk meningkatkan peran Organisasi Perempuan di tengah masyarakat. 

"Saya berharap kita dapat menjadi perpanjangan tangan pemerintah terhadap perkembangan di masyarakat," harap Efiza.Adapun jumlah peserta kegiatan ini sekitar 140 orang yang berasal dari sejumlah Organisasi Perempuan Se - Provinsi Riau. (R07/Mc)

Listrik Indonesia

#Pemprov Riau

Index

Berita Lainnya

Index