Empat PAW Anggota DPRD Riau Segera Dilantik

Empat PAW Anggota DPRD Riau Segera Dilantik
PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Surat keputusan (SK) dari Mendagri untuk Pengganti antar waktu (PAW) empat anggota DPRD Riau yang mengundurkan diri pasca maju dalam pilkada serentak dikabarkan sudah sampai ke tangan Gubernur Riau.Namun DPRd Riau belum bisa melantik, karena belum menerima surat tersebut. 
 
"Kalau surat PAW untuk empat anggota DPRD Riau maju pilkada kabarnya sudah keluar, cuma belum sampai ketangan kami dan baru ke Gubernur. Kalau sudah sampai ke kami nanti segera akan dilantik dibulan Desember ini juga," Ujar Wakil Ketua DPRD Riau, Sunaryo.
 
Sunaryo menambahkan dari enam anggota DPRD Riau yang mengundurkan diri dua diantaranya yakni dari partai PDI P samapi saat ini belum memeberikan surat rekomendasi untuk PAW anggotanya kepada pimpinan DPRD. 
 
"Kalau yang dua anggota lainnya dari partai PDI P belum ada PAW nya, kami juga masih menunggu," Imbuhnya
 
Seperti diketahui enam anggota DPRD Riau yang maju dalam Pilkada serentak bulan ini yakni Suparman dan H. Syafaruddin Potti dari daerah pemilihan Rokan Hulu yang merupakan kader Partai Golkar dan PDIP. Kemudian Indra Putra dan Mursini Dapil Inhu-Kuansing dari Partai Golkar dan PPP. Dua nama lain yakni Zukri dari PDIP daerah pemilihan Siak-Pelalawan dan Eko Suharjo SE dari Partai Demokrat daerah pemilihan Bengkalis-Dumai dan Kepulauan Meranti. (R03)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index