TP-PKK Kampar Buka Puasa Bersama dan Santuni Anak Yatim

TP-PKK Kampar Buka Puasa Bersama dan Santuni Anak Yatim

BANGKINANG (RIAUSKY.COM) - Bulan Suci Ramadan merupakan bulan yang penuh rahmat dan berkah dari Allah, untuk itu mari isi dengan segala amal ibadah yang berbentuk positif, seperti yang dilakukan TP-PKK Kampar yakni berbuka bersama dan memberikan santunan kepada anak yatim piatu.

"Dengan kegiatan yang dilakukan ini diharapkan kehadiran PKK dapat dirasakan oleh masyarakat," kata Ketua TIM Penggerak PKK Kabupaten Kampar, Nuraini Azis saat memberikan arahan pada acara buka bersama dan memberikan santunan kepada anak yatim yang dilaksanakan di Aula Rumah Dinas Bupati Kampar, Sabtu (26/5/2018). 

Ia menambahkan, santunan yang diberikan kepada anak yatim yang berdomisili disekitar Rumah Dinas Bupati dan juga yang dibawa oleh seluruh tim pengurus PKK Kabupaten Kampar yang berjumlah sekitar delapan puluh anak, semoga santunan yang kita berikan ini bermanfaat bagi mereka

“Dulu saya juga anak yatim sejak umur 5 tahun , saya sangat mengerti kesedihan yang dirasakan oleh anak-anak semua, namun saya berharap agar kita tetap semangat memberikan yang terbaik untuk orang tua kita walaupun mereka sudah tiada, jadilah anak-anak yang sukses meraih prestasi demi masa depan yang cemerlang,” ujar Nuraini.

Nuraini juga menambahkan, menjadi anak yatim jangan merasa kecil hati, karena sesungguhnya kita di hadapan Allah semua sama, kita berharap kedepannya makin banyak yang peduli kepada anak yatim yang ada di Kabupaten Kampar, baik dari pemerintah maupun dari masyarakat karena sesungguhnya kita semua adalah orang tua mereka. (R10/Mcr)

Listrik Indonesia

#Kampar

Index

Berita Lainnya

Index