Atasi Sampah, Pemko Siapkan Lahan TPA yang Baru di Rumbai

Atasi Sampah, Pemko Siapkan Lahan TPA yang Baru di Rumbai

 

PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Persoalan sampah hingga saat ini masih menjadi salah satu persoalan mendasar yang dihadapi oleh Pemerintah Kota Pekanbaru.
 
Selain makin tingginya volume sampai setiap harinya, keberadaan tempat pembuangan akhir (TPA) sampah yang ada di Kelurahan Muara Fajar, Rumbai ternyata sudah tak sanggup menampung sampah yang datang setiap harinya.
 
Diperkirakan dalam satu hari saja, sampah yang dihasilkan oleh warga Kota Pekanbaru mencapai 400 ton. Dengan jumlah sebesar itu, sangat wajar jika TPA Muara Fajar yang hanya memiliki luas sekitar 9,8 hektare itu sudah tidak sanggup lagi untuk menampungnya.
 
Nah, untuk mengatasi masalah tersebut, kabarnya Pemko Pekanbaru telah menyediakan area baru tempat penampungan sampah. Lokasinya masih tetap sama yakni di Kelurahan Muara Fajar, Rumbai. 
 
Hal tersebut dibenarkan oleh Camat Rumbai Zulhelmi Arifin SSTP MSi, menurutnya lahan tambahan untuk TPA ini sudah dibeli oleh pemko dengan luas 5 hektare.  
 
"Rencananya, TPA tambahan ini akan kita operasikan awal tahun ini. Lahan sudah dibeli dah. Lebih kurang 5 hektare," ujarnya.
 
Nantinya dengan adanya TPA baru ini, ia berharap membantu mengatasi persoalan sampai di Pekanbaru saat ini. (R02)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index