Pemadaman Listrik Berkurang, Warga Meranti Mulai Tenang

Pemadaman Listrik Berkurang, Warga Meranti Mulai Tenang

SELATPANJANG (RIAUSKY.COM) - Sedikit kabar gembira bagi pelanggan PLN Rayon Selatpanjang. Pasalnya, listrik di kota yang dijuluki Kota Sagu itu telah mulai membaik.

Jika sebelumnya pihak PLN berlakukan pola padam 2:1 (dua hari hidup, satu kali padam), saat ini pemadaman sudah mulai berkurang menjadi pola 5:1 (lima hari hidup, satu kali padam).

Membaiknya kondisi listrik di Kota Sagu ini, menurut Kepala PLN Rayon Selatpanjang, Asmardi, menyusul telah terpasangnya panel kubikel yang terbakar bebarapa waktu lalu.

"Alhamdulillah, panel kubikel yang sempat terbakar beberapa waktu lalu sudah diganti dan terpasang dengan panel kubikel yang dibawa dari Tanjung Uban, Kepulauan Riau," ujar Asmardi, Jumat (8/1).

Atas hal itu, sebut Asmardi pula, saat ini Rayon Selatpanjang telah mendapat tambahan daya sebesar 1 MW, sehingga daya keseluruhan sebesar 8,5 MW.

"Kita tetap berupaya untuk menormalkan lagi kelistrikan di sini (selatpanjang, red). Saat ini saja ada yang sedang overhaul dan ada perbaikan generator. Kalau itu bisa berfungsi, tentunya pola padam akan berubah lagi," jelas dia.

Kabar itu sontak disambut senang oleh warga. Yana (26) warga Banglas Selatpanjang, mengakui sedikit lega mendengarnya. Pasalnya, sebut dia, pemadaman sebelumnya (pola padam 2:1, red) yang diberlakukan oleh PLN memang sangat berat dirasakan terutama keluarganya. Dimana dalam dua hari sekali, dia harus mengeluarkan biaya lagi untuk membeli lilin disaat jadwal pemadaman tepat di daerah kediamannya.

"Ya, syukurlah kalau pemadaman bergilir listrik di Selatpanjang bisa berkurang. Bahkan kita berharap kalau bisa listrik di Selatpanjang ini bisa normal kembali seperti sebelumnya," ucap ibu anak satu itu. (R16)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index