Roadshow di Pekanbaru...Yuk Pakai Ajinomoto Lagi

Roadshow di Pekanbaru...Yuk Pakai Ajinomoto Lagi
Roadshow Ajinomoto di Pekanbaru

 

PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Lama tak terdengar, penyedap rasa merek Ajinomoto kembali buat kejutan, tak tanggung-tanggung Ajinomoto menggelar roadshow di 34 kota se Indonesia.
 
Selasa (19/1) siang Ajinomoto hadir di Kecamatan Bukit Raya dalam roadshow mereka di kota Pekanbaru. 
 
Direktur PT Ajinomoto Indonesia Yudho Koesbandrio yang ditemui di aula Kantor Camat Bukit Raya mengatakan, ini merupakan rangkaian roadshow Ajinomoto di mana untuk Pekanbaru sendiri merupakan kota ke 32 yang dikunjungi dari 34 kota yang direncanakan.
 
"Kita ingin berkontribusi untuk kesejahteraan masyarakat, kebaikan hidup dan kesejahteraan masyarakat terutama untuk konsumen produk Ajinomoto dengan memperkenalkan kepada masyarakat bagaimana itu produk ajinomoto terbuat dari apa, dan bahan yang kita pakai apa saja," jelasnya.
 
Menurutnya konsumen Ajinomoto harus mengetahui untuk MSG Ajinomoto terbuat dari tetes tebu dan diproses secara fementasi dan itu sehat. Begitu juga dengan Masako merupakan bahan asli dari olahan daging ayam dan sapi.
 
Sampai saat ini Ajinomoto telah mengeluarkan berbagaimacam produk untuk mempermudahkan konsumen membuat makanan sesuai seleranya.
 
"Kalau secara brand produk kami telah mengeluarkan MSG nya Ajinomoto, Masako, dan sajiku dimana olahan sajiku juga beraneka ragam mulai dari tepung-tepungan hingga olahan siap saji," terangnya.
 
Harapan kedepannya, masyarakat Kota Pekanbaru mengerti produk-produk kami dan bisa bersama-sama Ajinomoto mencapai kehidupan lebih baik," pungkasnya.
 
Sementara Ketua TP PKK Bukit Raya Dina Meriza yang ikut hadir dalam acara tersebut kepada riausky.com mengucapkan rasa terima kasih kepada Ajinomoto, karena telah memilih kecamatannya untuk mengadakan roadshow. 
 
Bukan hanya pengenalan mengenai produknya saja, tetapi juga ilmu yang didapat oleh ibu-ibu yang ada disini, tidak ketinggalan antusias ibu-ibu terlihat dari banyaknya yang hadir dan menyimak setiap penjelasan yang diberikan oleh masing-masing pemimpin Ajinomoto. 
 
"Disini juga kami diberikan pengetahuan masak memasak dengan olahan Ajinomoto. Untuk itu terima kasih sekali lagi, untuk Ajinomoto dan kami tunggu roadshow selanjutnya," ungkapnya.
 
Raadshow ditutup dengan pembagian doorprise dari Ajinomoto untuk ibu-ibu yang hadir. (R06)

Listrik Indonesia

#Pekanbaru

Index

Berita Lainnya

Index