Curiga Makan Manusia, Perut Ular Sanca 7 Meter Ini Dibelah, Ternyata...

Curiga Makan Manusia, Perut Ular Sanca  7 Meter Ini Dibelah, Ternyata...
Ular sanca yang ditemukan warga. Foto: Riaueditor
SUNGAI APIT (RIAUSKY.COM)- Warga Kecamatan Sungai Apit dibuat ramai karena kemunculan ular sanca sepanjang tujuh meter di sekitar pemukiman mereka. 
Keterkejutan tersebut semakin ramai manakala saat ditemukan, tubuh ular tersebut bengkak seperti habis memakan sesosok tubuh. Karena curiga dia memakan manusia, akhirnya warga pun beramai-ramai menangkap dan membelah perut ular berwarna hitam kecoklatan itu.
 
Penemuan ular sanca besar itu sendiri terjadi tidak sengaja, karena ular itu ditemukan di dekat kanal blocking pada Rabu (3/2/2016) lalu. Awalnya warga berniat menangkap saja, namun, karena diduga sudah memangsa manusia, akhirnya warga pun bersepakat menangkap ular itu dan membawanya ke desa.
 
''Di dalam perut ular tersebut setelah dibelah ternyata bukan berisikan manusia, melainkan seekor babi hutan berukuran besar,'' ungkap Kabid Humas Guntur Aryo Tejo Sik MM, Kamis (4/2/2016) siang.
 
Saat dilaporkan pada kepolisian, ular tersebut sudah mati.''Ya, kita sayang saja, kenapa harus dibunuh, apalagi sanca termasuk satwa yang dilindungi,'' sebut Guntur. (R08)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index