Peduli Lingkungan, Hendri Dirikan Bank Sampah bagi Pemulung di Tembilahan

Peduli Lingkungan, Hendri Dirikan Bank Sampah bagi Pemulung di Tembilahan
hendri Budi

TEMBILAHAN (RIAUSKY.COM) - Tak berhenti pada pengelolaan bisnis penampungan sampah dalam rangka memperjuangkan nasib para pemulung di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sungai Beringin, Tembilahan. 

 
Hendri Budi (42) Koordinator TPA Sungai Beringin, Tembilahan menggagas pendirian "Bank Sampah" sebagai wadah penyimpanan uang bagi para pemulung dan tidak berorientasi keuntungan.
 
"InsyaAllah, dalam waktu dekat, saya akan mendirikan Bank Sampah, yang mana nasabah dari Bank Sampah ini sendiri adalah para pemulung yang berada disini (TPA, red). Bank Sampah yang saya maksud diperuntukkan sebagai sebuah wadah penyimpanan uang bagi para pemulung, agar saat mereka membutuhkan uang secara mendadak bisa menggunakan uang tersebut," jelasnya .
 
"Sebagai contoh, ketika ada anggota keluarga mereka yang sakit, mereka telah punya uang safety untuk biaya pengobatan. Ataupun disuatu ketika mereka membutuhkan uang untuk hal-hal lainnya, bisa digunakan uang tabungan tadi," tambah Hendri kepada riausky.com, Ahad (7/2) pagi.
 
Lebih lanjut, Hendri menjelaskan tentang sistem penyimpanan uang yang akan diterapkan pada Bank Sampah nantinya. "Sistem penyimpanannya gak rumit kok, misalnya jika mereka (pemulung, red) mendapatkan 10 sampai 15 ribu disisipkan 2 sampai 3 ribu buat ditabung," ujarnya.
 
Hendri juga mengatakan bahwa, Dia saat ini sedang melakukan pendekatan persuasif kepada para pemulung perihal rencananya tersebut. 
 
"Saat ini saya sedang persuasi kepada para pemulung agar mereka mau berhimpun dalam rencana Bank Sampah tersebut, karena kalau penyampaian ini dilakukan dengan cara mengumpulkan mereka agak sulit. Rencana ini, ya sekalian sebagai upaya menanamkan budaya menabung lah terhadap mereka," tandas Hendri. (R17)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index