Suparman Mundur dari Pencalonan, Andi Rachman Menang Aklamasi Pimpin Golkar Riau

Suparman Mundur dari Pencalonan, Andi Rachman Menang Aklamasi Pimpin Golkar Riau
Arsyad Juliandi Rachman

PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Meski dijadwalkan akan berlangsung selama dua hari, Musyawarah Daerah IX Partai Golkar Riau akhirnya bulat memenangkan Arsyad Juliandi Rachman sebagai Ketua DPD I Partai Golkar Riau. Andi menang secara aklamasi setelah salah seorang pesaingnya, Suparman juga menyatakan mundur dari pencalonanannya sebagai ketua.

Keputusan aklamasi untuk mendudukkan Andi Rachman tersebut diperoleh setelah seluruh peserta musyawarah secara bulat menyatakan menerima seluruh laporan pertangungjawaban Andi Rachman sebagai Plt. Ketua DPD I Partai Golkar Riau.

Selang tak berapa lama, Suparman, satu-satunya calon yang menyatakan siap menantang Andi Rachman juga menyatakan mundur dari keikutsertaannya sebagai calon Ketua DPD I, sehingga, keputusan musyawarah pun bulat untuk memenangkan Andi.

Suparman sendiri menjelaskan kalau sikapnya tersebut didasari oleh pertimbangan menjaga kepentingan partai. ''Tadi kami juga sudah persepakat kalau konsolidasi lebih penting diatas segala kepentingan. Karena itulah, kami pun sepakat untuk mendukung pencalonan Pak Andi Rachman sebagai Ketua DPD I,''ungkap Suparman mantap.

Suparman sendiri sebelumnya sempat dikabarkan siap menjadi penantang bagi Andi Rachman pada bursa Ketua DPD I Partai Golkar Riau. Ketua DPD II Partai Golakr Rohul yang baru terpilih menjadi Bupati Rokan hulu ini bahkan menyatakan kesiapannya untuk bertarung dengan koleganya pasca lengsernya Annas Maamun dari kepengurusan Golkar.

Hingga malam tadi, proses Musda masih berlangsung untuk merumuskan beberapa agenda kebijakan partai Golkar Riau, salah satunya terkait dengan rencana Pilwako Pekanbaru dan Kampar.

Tampak hdir sejumlah petinggi dan unsur fungsionaris Partai Golkar Pekanbaru dan Kampar di arena musda di Siak Hulu tersebut. (R23)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index