Datang Bersama 7 Orang Kolega, Said Usman Antar Formulir Penjaringan Ke NasDem

Datang Bersama 7 Orang Kolega, Said Usman Antar Formulir Penjaringan Ke NasDem
Said Usman Abdullah, mengantarkan formulir penjaringan ke DPD Partai NasDem
PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Bakal Calon Walikota (Balon Wako) Pekanbaru, Said Usman Abdullah, mengantarkan formulir penjaringan ke DPD Partai NasDem, Jalan Rajawali, Kecamatan Sukajadi, Kota Pekanbaru, Ahad, 20 Maret 2016 sekitar pukul 13.00 WIB.
 
Said tidak sendiri, dia datang bersama kolega-koleganya. Kedatangan said, disambut oleh panitia penjaringan dan Ketua DPD Partai NasDem Kota Pekanbaru, Zulfan Hafis ST.
 
Dalam sambutannya di Kantor DPD Partai NasDem, Said menyebutkan bahwa kedekatan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai NasDem di Kota Pekanbaru, sebelumnya sudah terjalin lama. Ini dibuktikan dengan penyatuan Fraksi di DPRD Kota Pekanbaru.
 
“Harapan kami tentu bagaimana menyatukan persepsi bergabung dalam satu komunitas di fraksi. Di Fraksi, kami sudah banyak dan sudah sama-sama menilai serta berbuat untuk Kota Pekanbaru,” kata Said.
 
Menurutnya, Fraksi PPP PKS NasDem di DPRD Kota Pekanbaru, selama ini dalam membangun Kota Pekanbaru kedepan, sudah banyak menyampaikan aspirasi masyarakat melalui pemerintah saat ini. Semua itu menurutnya bertujuan untuk pekanbaru menuju ke arah yang lebih baik.
 
“Pemerintah sekarang perlu dibantu dan direvisi, dengan cara ini bersama-sama kami (PPP) bermintra dengan NasDem. Kami dari partai yang religius dan NasDem nasionalis, ini satu perpaduan yang baik untuk disatukan dalam pesta demokrasi. Kita coba ambil kekuasaan itu kedepan,” ujarnya.
 
Tahapan awal ini, pihaknya akan memenuhi jumlah kursi terlebih dahulu. Bila semua unsur itu terpenuhi, maka prosedur sudah dilengkapi.
 
“Kalau sudah komplit (kusrsi) bisa dibawa di Pilwako 2017 nanti. Harapan kita bagaimana yang terbaik untuk Pekanbaru. Tidak mengecewakan masyarakat sesuai yang dicita-citakan bersama,” terangnya. (R04)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index