Bupati Meranti Sindir SKPD yang Tidak Perhatikan Lingkungan

Bupati Meranti Sindir SKPD yang Tidak Perhatikan Lingkungan
Irwan Nasir

SELATPANJANG (RIAUSKY.COM) - Bupati Kabupaten Kepulauan Meranti meminta kepada seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) kabupaten kepulauan meranti agar memperhatikan lingkungan sekitarnya.

 
Pasalnya berdasarkan pantauan Bupati Irwan setiap pagi ketika memantau sendiri SKPD masih banyak yang tidak memperhatikan lingkungan sekitarnya. Dari pantauannya sejumlah SKPD kantornya masih kelihatan gersang seperti tidak terawat.
 
"Saya setiap pagi memantau masih ada SKPD yang lingkungan sekitarnya tampak gersang dan kelihatan semak seperti tidak terurus," sindir Bupati Drs H Irwan Nasir Msi, Rabu (13/4/16)
 
Menurut Irwan,banyak kantor SKPD yang masih gersang, padahal halaman kantor justru ditumbuhi rumput yang menjalar. Semestinya halaman kantor dan sudut itu harus dirapikan supaya mendapat pemandangan yang indah.
 
Selain itu Irwan juga menghimbau kepada seluruh SKPD  untuk memperhatikan lingkungan kerjanya. Disisi lain Irwan sangat apresiasi ke Dinas BPMPPT yang telah membuat kantornya seindah dan senyaman mungkin, Oleh karena itu SKPD lainnya salah satunya Dinas Pariwisata dan Dinas Pendidikan seharusnya bisa belajar dari BPMPPT bagai mana kita membina masyarakat kalau kita sendiri tidak terbina, ujar Irwan
 
Bupati Irwan juga menyindir SKPD agar tidak menutup mata jika, lihatlah seperti Badan Penanaman Modal yang berhasil membenah kantornya menjadi seindah dan senyaman mungkin di pandang mata, tegasnya. (R16)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index