Dipercepat, Besok Bupati Rohul dan Pelalawan Dilantik di Jakarta

Dipercepat, Besok Bupati Rohul dan Pelalawan Dilantik di Jakarta
HM Harris

PANGKALAN KERINCI (RIAUSKY.COM)- Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo langsung merespon dengan cepat rencana pelantikan dua bupati di Riau. Tak harus menunggu pekan depan sebagaimana disampaikannya kepada Pelaksana Tugas Gubernur Riau di Bidakara Hotel Jakarta, pelantikan akan dilakukan Jumat, 22 April 2016 besok.

 
Penjelasan tersebut disampaikannya Bupati Pelalawan, HM Harris selepas menerima pemberitahuan langsung dari Menteri Dalam Negeri, Tjahjo Kumolo malam tadi.
 
"Untuk informasi terbaru, tadi Pak Menteri menelpon saya, jika pelantikan dilaksanakan Jumat 22 April 2016 ini," ujar Harris seperti dilansir dari Tribun.
 
Dijelaskannya, surat pelantikan akan diterbitkan oleh Mendagri Kamis pagi (hari ini), sebagai legalitas undangan. Pelantikan tetap dilaksanakan di Jakarta di gedung Kementerian Dalam Negeri. 
 
Ini sekaligus menjadi jawaban atas teka-teki pelantikan bupati dan wakil bupati, pasca penundaan pada Selasa 19 April 2016 lalu.
 
Seperti diketahui,kabar yang beredar sejak Rabu, 20 April 2016 siang, hingga sore, pengukuhan kepala daerah Pelalawan dan Rohul dijadwalkan akan dilangsungkan pekan depan Rabu, 25 April mendatang. Namun, Informasi itu kembali berubah, menyusul pemberitahuan Mendagri Tjahjo Kumolo kepada HM Harris.(R01/tb)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index