BPKAD Pekanbaru Lelang Sembilan Mobil Dinas Rusak, Ada yang Minat?

BPKAD Pekanbaru Lelang Sembilan Mobil Dinas Rusak, Ada yang Minat?
Alek Kurniawan
PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Sebanyak sembilan mobil dinas yang mangkrak karena rusak sudah dilelang oleh Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Pekanbaru.
 
Demikian disampaikan Alek Kurniawan selaku Kepala BPKAD Pekanbaru, Selasa, 3 Mei 2016.
 
Dipaparkanya, Sembilan unit kendaraan dinas yang dilelang diantaranya lima ambulan Dinas Kesehatan, tiga mobil kebersihan Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) dan satu unit mobil pemadam.
 
Alek menyebutkan, pihaknya melelang sembilan kendaraan dinas karena kondisinya sudah tidak layak lagi. Kini kata Alek, sudah memasuki tahap pengumuman lelang terbuka.
 
"Kondisinya sudah tidak layak lagi, apabila diperbaiki maka biaya yang dikeluarkan cukup besar, sehingga kita harus melengnya," katanya.
 
Dijelaskan mantan Kabag Humas Pemko Pekanbaru ini, mengenai surat-surat kendaraan sudah beres semua dan tidak ada lagi permasalahan. "Kita sudah melengkapi semua administrasinya, tidak ada permasalahan lagi," ujarnya.
 
Lebih lanjut dia mengatakan, pihaknya mendorong Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru untuk mempriotas penghapusan aset yang sudah tidak terpakai.
 
"Kita mendorong terhadap aset yang patut dihapuskan dari pada menjadi beban, dihapuskan itu bisa dilelang, dimusnahkan atau dihibahkan kepada pihak lainnya," tutupnya. (R05)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index