Belum Serah Terima, Pemko Tak Bisa Apa-apa Soal Rusunawa Yos Sudarso

Belum Serah Terima, Pemko Tak Bisa Apa-apa Soal Rusunawa Yos Sudarso
Kondisi bangunan Rusunawa Yos Sudarso masih minim prasarana.
PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Pemerintah kota Pekanbaru belum akan mengelola Rusunawa Jalan Yos Sudarso. belum adanya serah terima dari pemerintah pusat atas aset gedung yang dibangun saat pelaksanaan PON 2012 lalu jadi alasannya.
 
Hingga kini, masih belum dapat dipastikan kapan akan dioperasikan. Dinas Pemukiman dan Cipta Karya Kota Pekanbaru belum ada melakukan serah terima terkait gedung tersebut.
 
Demikian disebutkan Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Cipta Karya dan Permukiman Kota Pekanbaru Syafril, Ahad 8 Mei 2016. Dinas Cipta Karya saat ini belum memiliki kewenangan atas bangunan yang didirikan oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat itu.
 
"Kami belum dapat memastikan kapan rusunawa itu difungsikan. Karena sejauh ini belum ada serah terima dari Pemerintah Pusat ke Pemerintah Kota Pekanbaru," ujar Syafril.
 
Kondisi rusunama itu sendiri masih memerlukan banyak perbaikan. Selain jalan masuk, berbagai fasilitas juga masih harus dilakukan penanganan lebih lanjut. 
 
"Sebelum difungsikan, terlebih dahulu akan diperbaiki sarana penunjang  seperti listrik, air, area parkir dan lain sebagainya. Namun hal itu bisa dilakukan apabila sudah ada serah terimanya,"
 
Kondisi rusunawa Yos Sudaro berbanding terbalik dengan rusunawa Rejosari. Rusunawa ini kini menunggu proses pendataan masyarakat yang ingin menempatinya. 
 
"Rusunawa Rejosari sudah rampung. Tinggal memasukan masyarakat yang ingin menyewa kesana, sebelum itu kami lakukan pendataan masyarakat, apabila sudah selesai maka akan kami operasikan," ujarnya mengakhiri. (R05)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index