Diterjang Asap se-Sumatera

Meranti 50 Meter, Pekanbaru 4 Kilometer, Rengat 100 Meter

Meranti 50 Meter, Pekanbaru 4 Kilometer, Rengat 100 Meter

PEKANBARU (RIAUSKY.COM)- Bila warga di Pekanbaru sudah bisa bernafas sedikit lega dengan berkurangnya kabut asap, tidak halnya dengan di beberapa daerah lain di Riau. Di Kepulauan Meranti, jarak pandang pagi ini hanya berkisar 50 meter. Aktivitas nelayan setempat pun banyak terhenti karena dikhawatirkan tidak bisa memprediksi aktivitas di wilayah perairan.

Sementara di Pelalawan, yang pada saat pelaksanaan Salat Idul Adhas mulai cerah, hari ini, juga kembali  berkabut dengan jarak pandang rata0-rata 200 hingga 300 meter. Semenbtara di Rengat dan sekitarnya, jarak pandang hanya 100 meter.

Kepala Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) stasiun Pekanbaru, Sugarin mengatakan, hari ini, di Riau ditemukan tak 16 titik api. Tapi, sebanyak 1.465 titik api mengepung dari penjuru Sumatera.  Khususnya Pelalawan yang jumlahnya berkisar 1.296 titik.

Berkemungkinan besar, arah angin yang berhembus dari arah tenggara hingga ke barat mempengaruhi terjadinya keterbalan asap di beberapa wilayah di Riau.

Sementara itu, sama halnya dengan Kota Pekanbaru, di Dumai, kondisi udara mulai membaik, dimana jarak pandang sudah berkisar 1.500 meter. namun, kondisi kualitas udara masih tergolong belum baik, karena masih tercatat Tidak Sehat.(R01)
 

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index