MTQ Kecamatan Tebing Tinggi Barat Diguyur Hujan dan Angin Kencang

MTQ Kecamatan Tebing Tinggi Barat  Diguyur Hujan dan Angin Kencang
Suasana saat pembukaan acara MTQ di Tebing Tinggi Barat malam tadi.

SELATPANJANG (RIAUSKY.COM) -  Pembukaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Tingkat Kecamatan Tebing Tinggi Barat yang ke VIII tahun 2016  di halaman Kantor Desa Maini Darul Aman, Ahad, 29 Mei 2016 malam terpaksa di hentikan akibat di guyur hujan dan angin kencang.

Situasi itu terjadi saat dimulainya kata sambutan Camat Tebing Tinggi Barat Rizky Hidayat,  sehingga  ribuan masyarakat dan undangan yang hadir terpaksa mencari tempat untuk berlindung.

Walaupun sejumlah acara lainnya tidak bisa tampil pada malam pembukaan tersebut, namun Wakil Bupati H Said Hasyim beserta rombongan pejabat lainnya tetap berada di arena MTQ tersebut. Wakil Bupati beserta rombongan langsung menuju ke stand bazar yang sudah di sediakan menu khas Desa se Kecamatan Tebing Tinggi Barat.

Wabup H Said Hasyim mengatakan walaupun pembukaan MTQ ini di hentikan tetapi antusias masyarakat Kecamatan Tebing Tinggi Barat luar biasa dan sungguh meriah sekali.
 
Mantan Sekda Siak ini juga menambahkan, yang jelas MTQ ini merupakan media dakwah untuk membumikan kalam ilahi dalam kehidupan sehari-hari. disamping itu, merupakan bagian terpenting dalam pembinaan Al-Quran, agar mampu meningkatkan kecintaan umat islam terhadap al-qur'an dan harus mengamalkannya.

H Said Hasyim berharap dengan  penyelenggaraan MTQ ini nantinya, tidak hanya sebatas ajang unjuk kebolehan dan meraih prestasi dan  kita punya tanggungjawab besar untuk menyiapkan para generasi muda agar selalu mengamalkan nilai-nilai yang terkandung dalam al-quran.Karena saat ini, kita dihadapkan oleh berbagai pengaruh negatif yang selalu mengintai keberadaan umat islam yang mampu menggoyahkan akhlak.Berbagai pengaruh negatif, meliputi narkoba, minuman keras, kenakalan remaja dan pergaulan bebas,harapnya.

Sementara itu,Camat Tebing Tinggi Barat,Rizky Hidayat mengungkapkan pembukaan MTQ ini terpaksa di hentikan akibat hujan dan badai yang sangat kuat sekali di lokasi acara tersebut, akibatnya sejumlah acara lain yang telah dipersiapkan cukup lama tidak bisa ditampilkan pada malam pembukaan tersebut.

"Dan yang terpenting yakni dewan hakim sudah di kukuhkan dan Desa yang mengikuti acara MTQ ini berjumlah 14 Desa se Kecamatan Tebing Tinggi Barat dan juga kafilahnya untuk putra berjumlah 133 sedangkan kafilah putri berjumlah 201,” katanya.

Sekedar informasi, turut menghadiri acara MTQ tersebut,Anggota DPRD Kabupaten Meranti Edy Masyhudi,M Tartib dan Maaruf Syafei,Sekretaris LPTQ Zhulkhairil,Camat Tebing Tinggi Barat Rizky Hidayat,Danramil,Kapolsek Tebing Tinggi Barat Ipda Asril,Kades se Kecamatan Tebing Tinggi Barat dan para undangan lainnya.(R16)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index