Terdampar di Perairan Bagansiapiapi, Lumba-lumba Ini Kini Penghuni Kolam Tugu Elang Batu Enam

Terdampar di Perairan Bagansiapiapi, Lumba-lumba Ini Kini Penghuni Kolam Tugu Elang Batu Enam
Ikan lumba-lumba yang ditemukan warga di perairan Batu Enam Bagansiapi-api.
BAGANSIAPIAPI (RIAUSKY.COM)- Aris, seorang juru parkir yang bertugas di lokasi perkantoran Pemkab Rokan Hilir di Batu Enam Bagansiapiapi berhasil menyelamatkan seekor ikan lumba-lumba, Rabu, 1 Juni 2016.
 
Lumba-lumba itu, ditemukan aris di pinggiran sungai Rokan dalam kondisi lemah akibat luka yang terdapat pada mulut dan badannya. 
 
Menurut Aris, kemungkinan ikan lumba-lumba yang masih berusia anakan tersebut terpisah dari induknya akibat gelombang pasang sungai Rokan yang menuju ke hulu sungai. Kuatnya hempasan air, menyebabkan badan dan mulut ikan membentur turap batu dipinggiran sungai Rokan.
 
Melihat kondisi itu, Aris langsung membawa ikan Lumba-lumba tersebut ke kolam bundaran elang Batu Enam depan kantor Bupati Rohil. Ikan lumba lumba yang diperkiran berat satu kwintal dengan panjang 1 meter, kondisinya sangat mengkhawatirkan. Sekali- kali ia mengeluarkan udara pada lubang katup di atas badannya. 
 
Sejauh ini, belum satupun petugas dari Dinas Perikanan maupun BKSDA turun untuk menyelamatkan lumba lumba itu. Padahal tempat evakuasi ikan itu berdekatan dengan Dinas Perikanan. (R01/IR)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index