PKS Putuskan Ayat Cahyadi Bakal Calon Wali Kota Pekanbaru, Ini Seruan Sofyan Siroj Pada Kader

PKS Putuskan Ayat Cahyadi Bakal Calon Wali Kota Pekanbaru, Ini Seruan Sofyan Siroj Pada Kader
Firdaus - Ayat, pasangan incumbent 5 tahun lalu.
PEKANBARU (RIAUSKY.COM)- Lama ditunggu, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) akhirnya memutuskan Ayat Cahyadi sebagai bakal Calon Wali Kota.
 
Keputusan tersebut diambil setelah melalui proses penjaringan dan pemilihan secara internal di lingkungan PKS. Dari tiga nama yang diajukan kepada konstituen, masing-masing Ayat Cahyadi, Sofyan Siroj dan Dian Sukheri, nama Ayat paling diunggulkan, sehingga keputusan mengusung Ayat Cahyadi. 
 
keputusan tersebut disampaikan Ketua DPD PKS Kota Pekanbaru, Sofyan Siroj kepada wartawan di Pekanbaru, malam tadi. 
 
''Sudah, sudah ditetapkan, Ustad Ayat Cahyadi menjadi Calon Wali Kota Partai Keadilan Sejahtera,'' ungkap Sofyan yang juga masuk nominasi diunggulkan pada pemilihan tersebut. 
 
Dikatakan dia, keputusan itu merupakan keputusan partai. Karena itulah, seluruh kader partai akan mendukung dan siap untuk memenangkan.
 
Terkait keputusan itu, Siroj mengajak seluruh kader PKS dan simptisan untuk bersama-sama melaksanakan iktikaf selama 10 hari terakhir Ramadhan ini. ''Mudah-mudahan dengan amalan, doa yang dipanjatkan, Allah akan memudahkan kepada kita untuk pemimpin ke depan, khususnya untuk Pilkada Pekanbaru nantinya,'' ajak dia.
 
Ayat Cahyadi sendiri saat ini menjabat sebagai Wakil Wali Kota Pekanbaru yang juga merupakan pasangan incumbent Firdaus ST, MT. Sejauh ini belum ada gambaran tentang koalisi yang dibangun antara PKS dengan incumbent.
 
Hanya saja, Siroj menjelaskan kalau partainya realistis pada pilwako kali ini, dimana, saat ini PKS  punya tiga kursi di DPRD dan memerlukan koalisi dengan beberapa partai lainnya untuk bisa mengusung calon. (R03)

Listrik Indonesia

#pilwako 2017

Index

Berita Lainnya

Index