Wabup Said Hasyim Jadi Irup di SMAN I Tebing Tinggi

Wabup Said Hasyim Jadi Irup di SMAN I Tebing Tinggi
SELATPANJANG (RIAUSKY.COM) - Wakil Bupati Kepulauan Meranti, Drs H Said Hasyim menjadi Insfektur Upacara (Irup) di SMAN I Tebing Tinggi dalam hal menyangkut masuknya murid baru di sekolah tersebut, acara berlangsung di halaman Sekolah SMA N I Tebing Tinggi Jalan Pembangunan, Selatpanjang, Senin (11/7).
 
Wakil Bupati H Said Hasyim yang di dampingi Kepala Sekolah Poyadi beserta Majelis Guru dengan sergap dan tekun menghadapi suasana Apel pagi tersebut.
 
H Said Hasyim mengatakan atas nama pribadi, keluarga dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Meranti mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 1437 H, minal aidin walfaizin mohon maaf lahir dan batin.
 
"Mungkin tersalah berbahasa maupun perbuatan dalam pergaulan sehari - hari saya mohon minta dimaafkan," ungkap Said.
 
Mantan Asisten bidang hukum dan pemerintahan Provinsi Riau ini juga mengajak kepada anak kita murid siswa kelas XI dan XII, belajarlah bersunggu - sungguh agar prestasi anda semakin membaik.
 
"Keberhasilan dan keberuntungan tergantung kita sendiri bukan orang lain, guru dan masyarakat. Kuncinya kita harus serius dan tekun belajar agar anak - anak besok berhasil di masa yang akan datang" ajaknya dengan semangat.
 
Begitu juga, kepada murid yang baru kelas X, mari kita menyesuaikan diri di sekolah ini dan nantinya anak - anak di berikan orientasi Sekolah selama tiga hari agar anak - anak cepat tahu dan bisa menyesuaikan sekolah tersebut.
 
Kendati demikian, Diapun mengharapkan kedepannya kepada murid kelas X, tuntutlah ilmu dan jangan sampai kita menunggu waktu. Karena waktu itu tetap berlalu dan belum tahu apa yang dapat kita perolehnya.
 
"Sesuai dengan peribahasa " seandainya hari ini lebih baik dari hari esok dan hari esok lebih baik hari ini, kita termasuk orang yang rugi. Oleh sebab itu, kepada anak -anakku kami mengajak tuntutlah ilmu dan jangan sampai ilmu itu kita tidak peroleh dan di buang sia - sia saja. Mari kita perbaiki ilmu pendidikan kita agar kita kedepannya menjadi orang yang berguna kepada pribadi, keluarga, masyarakat dan bangsa Indonesia," harapnya.
 
Sementara itu, Kepala Sekolah SMA N I Tebing Tinggi, Poyadi mengatakan untuk ajaran tahun baru 2016 ini jumlah murid yang mendaftar sebanyak 253 orang sedangkan cadangan masih ada 15 orang.
 
"Kepada murid baru kelas X marilah anak -anak bisa menyesuaikan dengan Sekolah ini dan mari kita tingkatkan kedisiplinan dan tuntutlah ilmu sungguh - sungguh agar anak - anakku kedepannya berhasil dan ilmu dapat di aplikasikan dalam kehidupan sehari hari dan masyarakat," ungkap Poyadi. (R16)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index