Hore...Jokowi Datang, Asap pun Hilang

Warga Masih Tetap Protes di Facebook

Warga Masih Tetap Protes di Facebook
Internet
PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Hampir seluruh masyarakat Riau bersyukur Kamis (8/10/2015). Mereka menyambut terbitnya matahari. Udara Pekanbaru yang selama ini selalu kelam karena matahari tertutup kabut asap, kini kembali berseri.
 
''Alhamdulillah, tanaman ku dan burung burung piaraanku bergembira dia sdh berjemur di cahaya matahari pagi ini,''ungkap Tengku Khalil Jaafar dalam status Facebooknya.
 
Ungkapan kegembiraan warga kota juga terlontar dari banyak akun sosial yang mereka kirimkan hari ini. Karena, semenjak dua bulan terakhir, matahari hampir tidak pernah tampil dengan sempurna karena tebalnya kabut asap.
 
Pun begitu, masih banyak juga warga Riau yang mempertanyakan rencana kedatangan Presiden Jokowi untuk melihat korban asap di Riau. 
 
''Welcome to the our smokey zombie land Mr President.. 
Apakah Tuan membawa masker N95 atau hanya masker kue pembuat roti itu?  Proyek Menkes pengadaan masker kue yang murah meriah itu tak mampu menahan kadar polutan ke paru2 kami. Tapi ya biarlah.. Mari kita hirup sama2 tuan.. Sekali lagi welcome dan semoga betah..''ungkap salah satu akun.
 
Sementara itu, M Yusuf, pemilik akun lainnya menuliskan ''Apa...Beliau mau ke Riau? akh...Semoga ASAP memberikan sambutan yang hangat buat Beliau. dan semoga sahaja menjelang kedatangan Beliau jugak memberikan TUAH bagi Rakyat Riau dengan membawa resep Tolak ASAP...(Kartu Tolak Asap) biar mabur kabeh asap ne. ?#‎kecimpritlabuchina?''.
 
Sementara diakun lain, Muhammad Fadri AR mengomentari, ''Jokowi sdh bilang tahun lalu ketika ia Riau, bahwa: Mengatasi Kebakaran Hutan dan Lahan itu gampang. Jurus2 dan kungfunya sdh hafal. Masalahnya : Ada niat atau tidak. Ada kemauan atau tidak? Nah.......9 bulan ini api tak padam2.......apa ka?ena memang tak ada niat dan kemauan, begitu maksudnya? *Tgl. 8 rencananya mau Ke Riau ya om? Pantasan sejak tadi pagi asap sdh jauh berkurang. Ente sdh ada niat toh? ????
Apinya tak abisin dulu ya.............lihat citra satelit sumatera sdh jauh nerkurang. Mohon jgn diulangi lagi ya pak!?''
 
Apapun yang menjadi alasan kedatangan Presiden Joko Widodo, juga masih dikaitkan dengan pencitraan sang presiden. Sementara, warga sendiri masih berharap penanganan segera terhadap kebakaran lahan dan hutan di wilayah Sumatera.(R04)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index