Tim Kesehatan Dari Menkes Turun ke Riau, Ini Lokasi Tempat Mereka Bertugas

Tim Kesehatan Dari Menkes Turun ke Riau, Ini Lokasi Tempat Mereka Bertugas
posko darurat asap
PEKANBARU(RIAUSKY.COM)-Kementerian Kesehatan mengirimkan   10 orang Dokter dan 5 orang perawat ke Provinsi Riau, guna membantu pelayanan kesehatan di Provinsi Riau yang twrkena bencana kabut asap.
 
Pengiriman dilakukan Kementerian Kesehatan pada tanggal 9 Oktober lalu.Sebanyak 10 orang dokter ahli dan 5 perawat dikirim dari RSUP Medan dan Fatmawati Jakarta ke Provinsi Riau. Selain itu Kementerian Kesehatan juga mengirim tim Dokter dari Sumatera barat, guna membantu penanganan dampak asap bagi masyarakat yang terpapar.
 
Hal tersebut dibenarkanAndra Sjafril Kadiskes Provinsi Riau, kepada Selasa (13/10/2015) pagi.
"Memang benar kita sudah menempatkan para tim medis yang dikirim sama ibu menteri, mulai hari minggu kemarin tim Dokter dari RSUP Fatmawati Jakarta, yang terdiri dari Dokter Sepesialis penyakit dalam dan paru, sudah melayani pengobatan gratis di Posko Kesehatan Ramayana," ungkap Andra.
 
Menurut Andra, di hari yang sama tim medis dari RSUD M Jamil Padang, juga melakukan pengobatan di Kampar, namun dia mengaku tidak tau lokasi persisnya dimana.
 
"Iya dihari yang sama tim medis dari Medan juga sudah diturunkan di Kerinci Pelalawan, sedangkan tim dari RSUP Adam malik melakukan kegiatan serupa di Garuda Sakti Panam bersama PKK Provinsi Riau," tambahnya.
 
Masih menurut Andra Sjafril, sebagian tim Dokter pada hari Senin (12/10/2015) juga dikerahkan ke Sibirida Inhu untuk membantu dan melayani kesehatan di Manggala Agni. Namun sayang, Andra tidak menjelaskan secara rinci setiap tim ada berapa orang yang bertugas.
 
Adapun 10 Dokter yang sudah bekerja di Riau, keseluruhan adalah Dokter Spesialis paru-paru, penyakit dalam, dan spesialis lainya.(***)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index