Kemeriahan HUT RI ke 74 di Rohul Dihiasi oleh Berbagai Prestasi

Kemeriahan HUT RI ke 74 di Rohul Dihiasi oleh Berbagai Prestasi
Bupati Rokan Hulu H Sukiman, pada prosesi penyerahan Bendera Merah Putih kepada Paskibraka 2019.(17/08)

PASIR PENGARAIAN (RIAUSKY.COM) - Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke 74 Tingkat Kabupaten Rokan Hulu digelar di Halaman Kantor Bupati Rokan Hulu Komplek Bina Praja Rokan Hulu pada Sabtu (17/08).

Bupati Rokan Hulu H Sukiman bertindak sebagai Inspektur Upacara, pada pelaksanaan Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia. 

Kemeriahan Upacara Pengibaran Bendera Pusaka Merah Putih yang dilakukan oleh Paskibraka Rokan Hulu tahun 2019 terlihat begitu sempurna, seiring  dengan kerapian barisan yang tersusun indah.  

Pelaksanaan Upacara Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang dimulai pada pukul 10:00 Wib itu,  tampak juga dihadiri oleh Ketua DPRD Rokan Hulu Kelmi Amri SH, Dandim 0313 KPR Aidil Amin S.IP, M.IP, Kapolres Rokan Hulu AKBP Hasyim Rosihondua dan para Pejabat Eselon II dan III dilingkungan Pemda Rokan Hulu.

Bupati Rokan Hulu H Sukiman pada moment HUT RI ke 74 tahun 2019, mengungkapkan, agar masyarakat Rokan Hulu bisa memaknai arti kemerdekaan dengan berbuat baik antar sesama masyarakat. 

"Dengan Merderka nya Bangsa ini, mari kita tingkatkan untuk berbuat baik dan membangun daerah Rokan Hulu dengan semangat kebersamaan. Buatlah arti kemerdekaan itu dengan berbuat baik," papar Sukiman. 

Usai pelaksanaan Upacara Peringatan HUT RI ke 74 tahun 2019, Bupati Rokan Hulu H Sukiman menyerahkan berbagai hadiah terhadap prestasi yang telah dicapai oleh Pemda Rokan Hulu,Aparatur Sipil Negara dan Masyarakat Rokan Hulu. 

Diantara hadiah yang diserahkan adalah, Rokan Hulu berhasil meraih Juara 1 Lomba Desa Wisata Tingkat Provinsi Riau tahun 2019 yaitu Desa Aliantan. Hadiah berupa piala diserahkan oleh Bupati Rokan Hulu H Sukiman kepada Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Rokan Hulu Drs Yusmar M.Si. (Advetorial Pemda Rohul)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index